Nyalakan dan Lempar Suar, Richarlison Terancam Sanksi dari FA

Penulis: A Mahfuda
Selasa 03 Mei 2022, 14:44 WIB
Richarlison cetak gol satu-satunya dalam laga Everton vs Chelsea (Sumber: News Images)

Richarlison cetak gol satu-satunya dalam laga Everton vs Chelsea (Sumber: News Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Asosiasi Sepakbola Inggris atau Football Association (FA) akan menyelidiki insiden yang melibatkan penyerang Everton Richarlison. Dalam laga kontra Chelsea, dia melemparkan suar ke kerumunan penonton di Goodison Park.

The Toffes sukses mengklaim kemenangan 1-0 atas Chelsea, dengan Richarlison mencetak gol kemenangan setelah ia memanfaatkan kesalahan dari Cesar Azpilicueta pada menit pertama babak kedua.

Selama merayakan golnya, pemain asal Brasil itu mengambil suar dan menyalakannya, sebelum melemparkan suar berwarna biru tersebut ke arah penonton.

Dan kini The Athletic mengabarkan bahwa FA akan menyelidiki insiden tersebut, mengingat penyalaan kembang api di stadion sepakbola Inggris sebenarnya menjadi sebuah larangan.

Pada Februari lalu, FA juga melayangkan peringatan kepada pemain muda Liverpool, Harvey Elliot, yang menyalakan suar di final Piala Carabao melawan Chelsea.

Insiden itu kemudian menyeret manajer The Reds, Jurgen Klopp, untuk minta maaf dan menyatakan bahwa pemainnya akan belajar dari insiden tersebut dan tidak akan melakukannya lagi.

Belum jelas sanksi seperti apa yang bisa dijatuhkan kepada Richarlison, mengingat aksinya itu bisa membahayakan para penggemar dengan melemparnya ke arah penonton, meskipun tampaknya dia melemparkannya ke area kosong.

Terlepas itu, kemenangan Everton atas Chelsea memang sangat berarti bagi tim asuhan Frank Lampard tersebut. Mereka kini tengah berjuang untuk keluar dari jurang degradasi dan dengan tiga poin penuh, mereka sekarang berhasil memperkecil jarak menjadi hanya dua poin dari zona aman.

Artikel Tag: Richarlison, Everton, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/nyalakan-dan-lempar-suar-richarlison-terancam-sanksi-dari-fa
1135  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini