Nemanja Matic Puji Performa Apik Cristiano Ronaldo di Laga Kontra Tottenham

Cristiano Ronaldo. (Foto: Naomi Baker)
Berita Liga Inggris: Gelandang Manchester United, Nemanja Matic, memberikan pujian bagi penampilan apik Cristiano Ronaldo pada laga kontra Tottenham Hotspur dini hari tadi. Matic menilai CR7 sangat layak mendapatkan pujian bagi kualitas yang dia miliki.
Cristiano Ronaldo berhasil menjadi pahlawan kemenangan saat Manchester United menumbangkan Tottenham Hotspur dengan skor 3-2, Minggu (13/3) dini hari WIB. Pada pertandingan yang digelar di Old Trafford tersebut, CR7 memborong semua gol kemenangan Setan Merah. Bukan hanya itu, dengan tambahan tiga gol membuat Ronaldo saat ini telah mengoleksi 807 gol di sepanjang kariernya. Catatan itu membuat Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa bagi pesepakbola profesional.
Menanggapi performa apik yang ditunjukkan oleh Ronaldo pada pertandingan tersebut, Nemanja Matic lantas memberikan pujiannya.
"Saya pikir, setiap hari, dia menunjukkan bahwa dia adalah seorang profesional yang hebat. Dia telah menjadi contoh yang baik bagi para pemain muda dengan semua yang dia lakukan. Dia layak mendapatkan semua pujian," ujar Matic seperti dilansir dari laman resmi Man United.
"Setelah mencetak lebih dari 800 gol, tak ada lagi yang akan meragukannya."
"Dia berada di level terbaik selama 20 tahun dan menurut saya tak ada yang berhasil melakukan itu dalam sejarah sepak bola," tutup Matic.
Ronaldo sendiri di sepanjang musim ini telah tampil sebanyak 32 kali di semua kompetisi dengan sumbangan 18 gol dan 3 assist.
Artikel Tag: Cristiano Ronaldo, Manchester United, Nemanja Matic, Tottenham Hotspur
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/nemanja-matic-puji-performa-apik-cristiano-ronaldo-di-laga-kontra-tottenham
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini