Mulai Nyetel di Persib, Produktivitas David da Silva Mengalir

Penulis: M. Aldi
Kamis 03 Mar 2022, 18:00 WIB
David da Silva mulai moncer bersama Persib

David da Silva ketika dikepung pemain Persija (foto: Persib Offcicial)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Sosok David da Silva melejit penampilannya bersama Persib di beberapa laga terakhir. Dia juga yang menjadi aktor penting di kemenangan kontra Persija berkat dua gol yang disumbangkan.

Reputasi David sebagai striker yang berbahaya tersemat kembali. Sebelumnya dia pernah menjadi juru gedor subur ketika berkostum Persebaya. Namun di awal kedatangannya bersama Persib, sang pemain memulainya dengan lambat.

Pemain asal Brasil tersebut mengatakan bahwa bukan hal yang mudah untuk langsung nyetel di tim baru. Ada masa adaptasi yang perlu ditempuh sebelum merasa nyaman dan bisa mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya.

"Semua sudah mengetahui saya, jadi saya bukan 'kembali' tetapi saya melanjutkan performa sebagai David da Silva. Karena situasi di sepakbola tidak mudah, tidak bisa saat baru tiba langsung bermain dengan bagus," ujar David da Silva ketika diwawancara.

Dia direkrut di jendela transfer paruh musim yang mana musim kompetisi sudah berjalan. Lain halnya jika proses rekrutmen dilakukan di awal musim sehingga masa adaptasi bisa dijalani pada masa pramusim dan waktunya panjang.

"Pemain harus bekerja keras, berproses hari demi hari, jadi ada banyak hal dan saya terus berusaha. Peran saya adalah striker, tapi di dalam tim harus ada penyesuaian dan saya datang saat paruh musim," katanya.

David da Silva didatangkan bersama Bruno Cantanhede dan diplot mendongkrak kesuburan tim. Selain itu kedatangan mereka diharapkan bisa berkontribusi untuk membawa Maung Bandung ke tangga juara. Beban itu harus dipikul David sambil berusaha beradaptasi di tim baru.

"Situasinya sulit dan tim ini punya tekad menjadi juara, jadi yang ada di benak saya ialah berusaha di tiap menit saat ditampilkan dan bermain sebaik mungkin saat pelatih membutuhkan," kata eks pemain Terengganu FC tersebut.

Perlahan proses adaptasi pun mulai menunjukkan hasilnya. Dia sudah menghasilkan lima gol dan empat di antaranya dicetak pada tiga laga terakhir. Kontribusi terbaiknya tentu ketika mencetak brace di laga melawan Persija.

"Saya hanya berusaha untuk menampilkan yang terbaik di lapangan, karena berbeda tim maka berbeda juga targetnya. Saya berusaha untuk beradaptasi dengan cepat, saya hanya melakukan yang terbaik dimanapun saya bermain," tukasnya.

Artikel Tag: David da Silva, Persib

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mulai-nyetel-di-persib-produktivitas-david-da-silva-mengalir
1165  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini