Milan dan Inter Tunda Presentasi Stadion Baru Ke Publik

Penulis: Nur Afifah
Sabtu 21 Sep 2019, 13:15 WIB
Milan dan Inter Tunda Presentasi Stadion Baru Ke Publik

Stadio San Siro (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: AC Milan dan Inter Milan dikabarkan telah menunda rencana untuk memamerkan rencana pembangunan stadion baru pada 24 September mendatang.

Presiden Rossoneri Paolo Scaroni mengonfirmasi Rabu (18/9) kemarin bahwa kedua klub tengah menjalankan rencana mereka membangun stadion baru di samping San Siro saat ini.

La Gazzetta dello Sport lantas memberikan informasi terkait dua desain yang akan bersaing untuk memperebutkan kenampakan stadion baru nantinya awal pekan ini, dengan raksasa Amerika Populous bertarung dengan perusahaan Italia Manica-Cmr.

Il Corriere della Sera kemudian mengungkapkan breakdown anggaran sebesar 1.23 miliar euro atau Rp20 triliun yang akan digunakan untuk konstruksi stadion dan proyek untuk membangun area di sekitarnya.

Kendati demikian, outlet tersebut memberikan perkembangan terbaru terkait situasi tersebut dengan mengklaim bahwa tanggal yang dijadwalkan untuk presentasi proyek ke masyarakat kini telah ditunda.

Sebaliknya, rencana yang sebelumnya dijadwalkan digelar pada 24 September tersebut bakal dilangsungkan pada 27 September, dan pekan ini akan ada pertemuan krusial antara pihak-pihak terkait untuk memutuskan apakah stadion baru tersebut bisa dipandang sebagai kinerja kepentingan umum untuk kota atau tidak.

Sebelumnya, walikota Milan, Beppe Sala, sempat menawarkan kepada Rossoneri dan Nerazzurri untuk membeli San Siro dan merenovasinya, namun usulan tersebut ditolak dan kedua klub tetap keukeuh pada rencana awal mereka untuk membangun stadion baru.

Artikel Tag: San Siro, Inter Milan, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-dan-inter-tunda-presentasi-stadion-baru-ke-publik
886  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini