Milan Bakal Hadapi Dua Raksasa Ini dalam Perburuan Szoboszlai

Penulis: Nur Afifah
Sabtu 04 Jul 2020, 21:40 WIB
Milan Bakal Hadapi Dua Raksasa Ini dalam Perburuan Szoboszlai

Dominik Szoboszlai (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan harus bersaing dengan Arsenal dan Paris Saint-Germain dalam perburuan Dominik Szoboszlai dari RB Salzburg musim panas ini.

Szoboszlai telah menjadi topik panas perbincangan media dalam beberapa pekan terakhir, dengan Calcio Mercato menyebutkan pekan ini bahwa Rossoneri masih dalam posisi terdepan untuk mendaratkan sang pemain meski dengan tekanan dari Napoli.

Menurut kabar dari Alfredo Pedulla, Milan kini telah ditemani PSG dan The Gunners dalam perburuan gelandang 19 tahun, yang diketahui merupakan prioritas utama Ralf Rangnick.

Salzburg sendiri saat ini masih menahan sejumlah tawaran yang datang dari seluruh penjuru Eropa, dengan harapan dapat menyebarkan kewaspadaan dan meraih sebanyak mungkin keuntungan dari hasil penjualannya. Untuk saat ini, tuntutan mereka berada di kisaran 25 juta euro atau setara Rp400 miliar sebagaimana yang tercantum dalam klausul pelepasannya.

Szoboszlai telah membukukan 11 gol dan 17 assist dalam 39 penampilannya di semua kompetisi musim ini seperti data yang dimuat oleh Transfermarkt, termasuk torehan enam gol dalam enam pertandingan sejak dilanjutkannya kembali kompetisi musim ini.

Belakangan ini, direktur olahraga Salzburg Cristoph Freund memberikan konfirmasi bahwa pihaknya belum mencapai kesepakatan apapun terkait transfer pemain internasional Hungaria tersebut. Dengan demikian, persaingan untuk mendapatkan servisnya masih sangat terbuka, dan bukan tidak mungkin PSG atau Arsenal akan menyalip Milan.

Artikel Tag: Dominik Szoboszlai, RB Salzburg, AC Milan, Arsenal, Paris Saint-Germain

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-bakal-hadapi-dua-raksasa-ini-dalam-perburuan-szoboszlai
2321  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini