Milan Ajukan Tawaran Perpanjangan Kontrak Pertama untuk Ibrahimovic

Penulis: Nur Afifah
Kamis 07 Mei 2020, 10:42 WIB
Milan Ajukan Tawaran Perpanjangan Kontrak Pertama untuk Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: AC Milan dikabarkan telah mengajukan tawaran pertama mereka untuk memperbaharui kontrak Zlatan Ibrahimovic yang akan berakhir di penghujung musim ini.

Masa depan Ibrahimovic masih mengambang saat ini dengan sejumlah outlet menyebutkan bahwa keputusan terkait keberlangsungan kariernya di Rossoneri akan bergantung pada pertemuan empat matanya dengan CEO Ivan Gazidis yang berkaitkan pula dengan rencana klub musim depan, termasuk siapa yang akan menjadi pelatih nantinya.

Menurut kabar dari Sport Mediaset, legenda asal Swedia tersebut diperkirakan bakal berada di Milan akhir pekan ini dan setelahnya ia akan menggelar pertemuan yang sudah lama dinanti-nantikan dengan Gazidis untuk membahas masa depannya.

Januari kemarin, Ibrahimovic meneken kontrak berdurasi enam bulan dengan nilai 3 juta euro atau Rp48 miliar plus bonus, dan pemberitaan yang beredar menyebutkan Il Diavolo siap menawarkan 4 juta euro atau Rp64 miliar untuk musim depan.

Di sisi lain, mantan bintang Paris Saint-Germain tersebut meminta setidaknya 6 juta euro atau Rp96 miliar per musim dan juga ingin mengetahui apakah ia akan memainkan peran kunci di bawah asuhan Ralf Rangnick, yang kemungkinan akan bergabung dengan klub musim panas nanti.

Karena itulah, masih terdapat banyak hal yang menjadi misteri dan belum jelas bagaimana Ibrahimovic nantinya akan memutuskan masa depannya di San Siro. Alhasil, rencana hijrah ke Napoli pun kembali muncul sebagai pilihan alternatifnya.

Artikel Tag: Zlatan Ibrahimovic, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-ajukan-tawaran-perpanjangan-kontrak-pertama-untuk-ibrahimovic
1523  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini