Messi Cetak Gol Pertama ke Gawang Brasil Setelah Tujuh Tahun

Penulis: Rei Darius
Sabtu 16 Nov 2019, 14:21 WIB
Messi Cetak Gol Pertama ke Gawang Brasil Setelah Tujuh Tahun

Lionel Messi sukses cetak gol pertamanya ke gawang Brasil dalam tujuh tahun (Image: Goal)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Gol pertama Lionel Messi ke gawang Brasil setelah tujuh tahun sukses memenangkan tim nasional Argentina dalam laga persahabatan di Arab Saudi pada hari Jumat (15/11) malam kemarin waktu setempat.

Sang mega bintang Barcelona kembali memperkuat La Albiceleste untuk pertama kalinya sejak dijatuhi hukuman setelah Copa America musim panas lalu, karena mengkritisi CONMEBOL sebagai lembaga yang korup.

Penyerang Manchester City, Gabriel Jesus, memiliki kesempatan emas untuk membuka keunggulan bagi tim Samba, namun eksekusi penaltinya pada awal laga tak menemui sasaran, dan itu terbukti merugikan bagi Brasil, sebab Argentina kemudian mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-12, setelah Messi dijatuhkan oleh bek kiri Juventus, Alex Sandro, di kotak terlarang.

Kiper Liverpool, Alisson Becker, sempat berhasil menghadalaunya, namun Messi berhasil memanfaatkan bola muntah untuk mencetak gol ke-69-nya dari 137 penampilan untuk tim Tango.

Itu merupakan gol pertama yang dilesakkan sang peraih lima penghargaan Ballon d'Or tersebut ke gawang Brasil sejak tahun 2012 silam, ketika dia mencetak hat-trick dalam kemenangan dengan skor 4-3 pada laga persahabatan di Amerika Serikat.

Kedua tim telah berjumpa dalam empat kali kesempatan sejak saat itu, dan Argentina menelan kekalahan dalam tiga laga di antaranya, sedang satu lainnya berakhir kemenangan.

Pertemuan terakhir Brasil dan Argentina berakhir dengan pahit bagi Messi, karena La Albiceleste takluk dengan skor 2-0 pada semifinal Copa America 2019; awal dari komentar pahitnya terhadap CONMEBOL yang dianggapnya korup.

Artikel Tag: Lionel Messi, Timnas Argentina, Timnas Brasil

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/messi-cetak-gol-pertama-ke-gawang-brasil-setelah-tujuh-tahun
2194  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini