Menang Atas PSS Sleman, Dejan Antonic Sebut MU Jalani Laga Ketat

Penyerang Madura United, Alberto Goncalves merayakan gol ke gawang PSS Sleman/foto pssi
Berita Piala Presiden: Tim bertabur bintang Madura United sukses mengamankan tiga angka pada pertandingan pertama babak penyisihan grup D Piala Presiden 2019 usai menaklukkan PSS Sleman dengan skor 2-0 di Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Selasa (5/3).
Dua gol kemenangan tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu diciptakan oleh Alberto Goncalves pada menit ke-10 dan Alfath Fathier pada menit ke-86.
Menanggapi penampilan timnya pada laga tersebut, Pelatih Madura United, Dejan Antonic menilai para pemainnya cukup baik. Ia cukup sadar bagaimana laga pertama di sebuah turnamen selalu berat bagi setiap yang bertanding.
Karena pertimbangan itu, Dejan Antinic mengaku sudah puas atas apa yang ditampilkan Jaimerson da Silva dan kawan-kawan dalam pertandingan tersebut.
"Selamat buat tim, selamat buat anak-anak kami menang 2-0. Kami tahu game pertama pasti berat dan game pertama penting sekali. Kami lawan tim yang punya materi cukup oke," kata Dejan Antonic seperti dilansir laman resmi pssi.
Diterangkannya, permainan timnya pada 25 menit pertama berjalan bagus. Ada tiga peluang emas tercipta. Satu di antaranya bisa diselesaikan Alberto Goncalves di menit ke-10.
Namun memang gol kedua yang diharapkan terjadi sebelum paruh pertama berakhir memang tidak terealisasi, hal itu karena PSS Sleman memberikan perlawanan cukup bagus.
Barulah pada menit ke-86 kebuntuan tersebut kembali pecah. Masuknya Alfath Fathier, menggantikan Greg Nwokolo langsung berbuah gol kedua.
Dejan menilai, adanya peluang emas yang belum berbuah gol bukan karena kualitas penyelesaian akhir timnya buruk. Para pemain hanya perlu lebih fokus lagi saat mendapat peluang. Ketika satu pertandingan hanya ada satu peluang, lanjut Dejan, para pemain harusnya bisa memanfaatkannya untuk mencetak gol.
"Untuk game pertama saya pikir sudah oke, cukup positif. Selanjutnya kita fokus untuk pertandingan lawan Persija dan Borneo," tegasnya.
Artikel Tag: Piala Presiden, madura united, PSS Sleman, Dejan Antonic
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/menang-atas-pss-sleman-dejan-antonic-sebut-mu-jalani-laga-ketat
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini