Match Highlight: Shakhtar Donetsk 2-1 Manchester City, The Citizen Akhirnya Tumbang Di Ukraina

Penulis: Vincent Asido
Kamis 07 Des 2017, 11:36 WIB
Match Highlight: Shakhtar Donetsk 2-1 Manchester City, The Citizen Akhirnya Tumbang Di Ukraina

Pemain Shakhtar merayakan gol pertama yang dicetak oleh Bernard (Sumber foto: Sky Sports)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Manchester City akhirnya harus menerima kekalahan pertama mereka pada musim ini usai Shakhtar Donetsk berhasil menekuk mereka dengan skor 2-1 dalam pertandingan terakhir Grup F Liga Champions dini hari WIB tadi.

Dua gol yang berhasil dicetak oleh Bernard dan Ismaily di babak pertama sukses mengejutkan tim asuhan Pep Guardiola saat bertamu ke Stadion Metalist di Kota Kharkiv. Sementara gol telat Sergio Aguero melalui titik penalti rupanya tetap tak bisa membantu City untuk merubah keadaan.

Meski begitu kekalahan tadi malam tetap tak mempengaruhi posisi City di mana mereka tetap menjadi juara grup. Namun demikian hasil tersebut turut mengakhiri kemenangan beruntun yang berhasil mereka capai di 20 pertandingan terakhir mereka dan tentunya hal itu bukanlah sebuah persiapan yang ideal bagi Gabriel Jesus Cs dalam menghadapi laga di derby Manchester yang akan terjadi akhir pekan ini.

Sementara bagi Shakhtar Donetsk, hasil tersebut tidak hanya spesial karena berhasil mengalahkan salah satu tim terkuat di Eropa namun juga menjadi kemenangan penuh sukacita lantaran mereka berhasil merebut satu tiket di babak 16 besar mendampingi City

Itu dengan bentrokan hari Minggu dengan Manchester United dalam pikiran bahwa bos City Pep Guardiola membuat tujuh perubahan. Di antara pemain yang akan datang adalah Phil Foden yang berusia 17 tahun, untuk debut penuh, dan bek berusia 20 tahun Tosin Adarabioyo.

Jalannya Pertandingan

Motivasi Shakhtar untuk memberikan laga yang berat bagi City terlihat jelas melalui dua pemain Brasil mereka yakni Taison dan Bernard dan The Miners berhasil melancarkan banyak serangan ke gawang Ederson. Bernard sendiri sukses menciptakan peluang pertama yang cukup serius setelah ia berhasil menusuk melalui sisi kanan lapangan dan menghindari hadangan buruk dari Adarabioyo. Namun Fernandinho sukses menyelamatkan City dengan menghalangi tembakan dari Facundo Ferreyra.

Ederson sendiri sempat membuat beberapa penyelamatan gemilang yang terus menerus dilancarkan Shakhtar tapi sayang tidak ada yang dapat menghentikan laju Bernard, di mana setelah 26 menit babak pertama berlalu ia sukses melepaskan tendangan keras melengkung yang brilian dari dalam kotak penalti.

Dan penderitaan City semakin memburuk di saat mereka harus kebobolan untuk kedua kalinya enam menit kemudian. Ismaily sukses memotong bola hasil umpan lambung Marlos untuk melewati Ederson, yang saat itu mencoba keluar dari sarangnya, dan dengan mudah menceploskan bola ke gawang kosong di menit ke-32.

City mulai menunjukkan beberapa tanda positif ketika Leroy Sane membuat serangan dari sisi kanan lapangan di mana Foden sempat memainkan bola dengan Gabriel Jesus di depan gawang namun sayang Andriy Pyatov berhasil memblokir kesempatan bagi penyerang Brasil itu untuk menembak. Ilkay Gundogan juga sempat membuat tembakan kuat namun Ivan Ordets berhasil memblokirnya.

Manchester City sendiri seakan tak bisa merubah keadaan meski Guardiola mencoba memasukkan Aguero di pertengahan babak kedua dengan harapan bisa menghidupkan kembali permainan timnya. Namun Jesus akhirnya berhasil membuat harapan City hidup kembali setelah ia dilanggar di dalam kotak penalti Shakhtar. Aguero yang mengambil tendangan dari berhasil mengonversinya menjadi sebuah gol di menti ke-92. Tapi sayang usaha tersebut tak mampu membawa City untuk mengubah keadaan hingga peluit akhir berbunyi.

Susunan Pemain

Shakhtar Donetsk: A. Pyatov, Y. Rakitskiy, Ismaily (M. Azevedo 64’), B. Butko, I. Ordets, Marlos (V. Kovalenko 82’), T. Stepanenko, Taison, Bernard, Fred, F. Ferreyra (D. Khotcholava 89’)

Manchester City: Ederson, E. Mangala, Danilo, T. Adarabioyo, Y. Toure, Fernandinho (S. Aguero 70’), I. Gundogan, L. Sane (B. Diaz 62’), B. Silva, P. Foden, G. Jesus.

Artikel Tag: Shakhtar Donetsk, Manchester City, liga champions

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/match-highlight-shakhtar-donetsk-2-1-manchester-city-the-citizen-akhirnya-tumbang-di-ukraina
657  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini