Massimo Moratti: Musim ini Inter Tak Boleh Kehilangan Scudetto Lagi!

Penulis: Demos Why
Selasa 04 Okt 2022, 07:11 WIB
Eks presiden Inter Milan, Massimo Moratti.

Massimo Moratti. (Foto: Vincenzo Lombardo - Inter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Eks presiden Inter Milan, Massimo Moratti, memberikan komentar terkait peluang Nerazzurri dalam perburuan gelar Scudetto pada musim ini. Moratti tak mau Inter memberikan gelar juara ke klub lain lain terutama AC Milan.

Inter Milan mengawali Serie A musim 2022/23 dengan hasil yang sangat mengecewakan. Pasalnya dari delapan pertandingan yang telah dilakoni, Inter sudah kalah sebanyak empat kali. Bahkan dua kekalahan di antaranya mereka dapatkan dalam dua pertandingan terakhir. Buruknya penampilan Inter lantas membuat peluang mereka untuk merengkuh Scudetto musim ini mulai diragukan oleh banyak pihak.

Menanggapi hal tersebut, Massimo Moratti mengingatkan Inter untuk tak lagi memberikan trofi juara kepada klub lain. Moratti berharap Inter bisa bangkit dan salah satu di antaranya dengan cara kembali ke jalur kemenangan.

"Kami harus meraih kemenangan untuk kembali ke jalur juara," ujar Moratti kepada GR Parlamento.

"Caranya adalah tim harus memiliki kebanggaan dan keinginan untuk bermain bagi salah satu klub yang dikenal di seluruh dunia. Anda harus merasakan beban dan tekanan untuk mempertahankan jersey ini."

"Di awal dan pertengahan musim mungkin kami sedikit bermasalah, tapi sekarang saatnya masalah harus dipecahkan. Inter berada dalam kondisi yang buruk tetapi celahnya masih kecil."

"Kami sudah menghadiahkan Scudetto kepada Milan tahun lalu, kami tidak ingin melakukannya dua kali secara beruntun," pungkasnya.

Artikel Tag: Massimo Moratti, Inter Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/massimo-moratti-musim-ini-inter-tak-boleh-kehilangan-scudetto-lagi
876  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini