Masih Melempem, Pepe Akui Kurang Percaya Diri di Arsenal

Penulis: Fery Andriyansyah
Rabu 02 Okt 2019, 16:00 WIB
Masih Melempem, Pepe Akui Kurang Percaya Diri di Arsenal

Nicolas Pepe. (Foto: Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Pemain sayap Arsenal, Nicolas Pepe, mengakui dia berjuang untuk mendapatkan kepercayaan diri setelah penampilan menyedihkan melawan Manchester United pada Selasa (1/10) dini hari WIB.

Banyak yang diharapkan dari pemain Pantai Gading itu setelah Arsenal memecahkan rekor transfer mereka setelah sepakat mengeluarkan 72 juta poundsterling untuk mengontraknya selama lima tahun di Emirates Stadium.

Pepe mengalami awal yang sulit untuk kariernya di Premier League, hanya sekali mencetak gol melawan Aston Villa lewat titik putih, juga baru satu assist yang dia ciptakan ketika bertemu Tottenham di derbi London utara.

Pepe ditarik keluar dan digantikan oleh pemain muda Reiss Nelson 16 menit menjelang pertandingan berakhir di Old Trafford, dan pemain berusia 24 tahun itu mengakui bahwa dia kehilangan kepercayaan diri selama musim pertamanya di Inggris.

"[Awal musim yang saya jalani] tidak mudah, kita harus mengatakan yang sebenarnya," kata Pepe kepada RMC.

"Saya tidak cukup baik dalam statistik atau bentuk saya yang sebagaimana biasanya, itu tidak sama dengan di Lille atau selama pertandingan melawan Liverpool di awal musim.

"Kepercayaan diri itu harus kembali. Saya tidak terlalu khawatir. Orang mungkin khawatir tentang statistik, tetapi saya tidak.

"Saya harus tetap bekerja karena levelnya [Premier League] berbeda, begitu juga bahasanya. Ini adalah kejuaraan baru bagi saya. Saya harus beradaptasi dengan cepat, tetapi tidak akan lama."

Pepe menciptakan 22 gol dan 11 assist untuk Lille di Ligue 1 musim lalu. Dia saat ini menjadi pemain Afrika termahal sepanjang sejarah mengalahkan Riyad Mahrez, Pierre-Emerick Aubameyang, Naby Keita dan Mohamed Salah.

Artikel Tag: Nicolas Pepe, Arsenal, Liga Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/masih-melempem-pepe-akui-kurang-percaya-diri-di-arsenal
1117  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini