Masa Depan Starkosha Belum Menentu, Lazio Ingin Segera Cari Solusi

Penulis: Vina Enza
Minggu 04 Jul 2021, 07:15 WIB
Lazio segera cari solusi di sektor penjaga gawang

Thomas Strakosha (foto:laziali)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Lazio dikabarkan ingin segera mencari solusi di sektor penjaga gawang di musim panas ini, masa depan Thomas Strakosha masih belum menentu hingga menjelang dimulainya sesi pramusim dengan pelatih Maurizio Sarri beberapa hari mendatang. Klub ibukota Italia disebut harus mendatangkan kiper baru.

Situasi di sektor penjaga gawang Lazio masih belum sepenuhnya jelas menjelang sesi pramusim yang akan dimulai pada 10 Juli mendatang. Seperti dilansir surat kabar Italia, Corriere dello Sport, kontrak kedua kiper mereka, Thomas Strakosha dan Pepe Reina akan kadaluarsa pada tahun depan di 2022 sehingga pihak klub membutuhkan servis kiper baru musim panas ini.

Namun demikian masih ada peluang Biancocelesti akan memulai musim baru dengan duo penjaga gawangn tersebut dan mereka akan menawarkan perpanjangan kontrak pada pemain 26 tahun, Strakosha meski masih belum jelas apakah sang pemain akan meneken kontrak baru atau tidak.

Pemain internasional Albania tersebut bisa memutuskan untuk tetap bertahan dan selanjutnya pindah ke klub lain di bursa Januari mendatang, namun segalanya akan tergantung dengan pilihan pelatih Maurizio Sarri.

Pelatih 62 tahun asal Italia tersebut akan sepenuhnya mengevaluasi posisi tersebut di sesi latihan pramusim yang akan berlangsung di Auronzo di Cadore dan selanjutnya akan menjadi lebih jelas situasinya dan solusi yang harus dicari.

Sementara itu The Aquile telah dikaitkan dengan transfer beberapa kiper di musim panas ini seperti dengan Pierluigi Gollini dari Atalanta dan Emil Audero dari Sampdoria akan tetapi belum ada yang konkrit hingga sejauh ini.

Artikel Tag: Lazio, Thomas Strakosha, Maurizio Sarri

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/masa-depan-starkosha-belum-menentu-lazio-ingin-segera-cari-solusi
4584  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini