Manchester United Negosiasi Kontrak Baru Untuk Bruno Fernandes

Penulis: Yuni Winata
Rabu 15 Sep 2021, 05:00 WIB
Manchester United tengah bernegosiasi untuk kontrak baru Bruno Fernandes

Bruno Fernandes

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Premier: Manchester United dilaporkan tengah dalam pembicaraan tingkat lanjut untuk memperpanjang kontrak gelandang mereka, Bruno Fernandes.

Menurut Fabrizio Romano, Setan Merah memprioritaskan kontrak baru Bruno Fernandes, bersama dengan kontrak baru untuk Paul Pogba, yang kontraknya sudah akan berakhir pada akhir musim ini.

“Pembicaraan tengah berlangsung sejak Juli antara Manchester United dan agen Bruno Fernandes. Diskusi positif tengah berlangsung – Bruno ingin bertahan, Man Utd ingin dia menandatangani kontrak baru pada akhir tahun,” tulis Romano via Twitter.

“Kontrak Bruno sekarang dianggap sebagai ‘prioritas’ bersama kontrak Pogba.”

Kontrak Fernandes yang sekarang sebenarnya baru akan berakhir pada 2025 depan, namun United yang menyadari peran penting Fernandes di tim, berjuang keras untuk mengikat bintang mereka itu dalam kontrak yang lebih lama.

Dan menurut sebuah media Portugal, O Jogo, Fernandes meminta kenaikan gaji yang mendekati dengan yang diterima rekan setimnya, Paul Pogba.

Sejak bergabung ke Old Trafford pada Januari 2020 lalu, tak butuh waktu lama bagi Fernandes untuk membuktikan kualitasnya pada klub. Dalam 84 kali penampilannya, gelandang 26 tahun asal Portugal itu berhasil mencatatkan 44 gol dan 25 assist.

Untuk musim ini, Fernandes kembali tampil impresif dengan mencatatkan hattrick saat laga Liga Premier pertama mereka musim ini, kontra Leeds United.

Lebih jauh, juga banyak yang berpendapat bahwa Fernandes punya peran besar dalam meyakinkan Cristiano Ronaldo untuk kembali ke Old Trafford.

Artikel Tag: MU, Bruno Fernandes

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/manchester-united-negosiasi-kontrak-baru-untuk-bruno-fernandes
651  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini