Manchester City Catat Tiga Kekalahan Beruntun, Pep Guardiola Sampaikan Pembelaan

Penulis: Demos Why
Rabu 11 Apr 2018, 07:34 WIB
Manchester City Catat Tiga Kekalahan Beruntun, Pep Guardiola Sampaikan Pembelaan

Pep Guardiola / Reuters

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengklaim bahwa penampilan yang ditunjukkan oleh The Cityzens sepanjang musim ini sangat luar biasa meski gagal di Liga Champions. Namun Guardiola menolak jika kegemilangan City sepanjang musim ini dianggap sirna lantaran mereka melalui periode kelam dalam sepekan terakhir.

Harus diakui bahwa Manchester City dalam sepekan terakhir tengah melalui periode yang kelam dalam perjalanan mereka pada musim ini. Pada leg pertama babak perempat final Liga Champions tengah pekan lalu, The Cityzens dibantai Liverpool dengan skor 3-0.

Kemalangan mereka berlanjut pada laga bertajuk Derby of Manchester yang sebelumnya direncanakan sebagai pertandingan untuk memastikan gelar juara Premier League. Alih-alih meraih kemenangan setelah sempat memimpin dua gol di babak pertama, City justru tumbang ditangan Manchester United denga skor 3-2 setelah Paul Pogba mencetak brace dan disempurnakan oleh gol Chris Smalling.

Dini hari tadi, The Cityzens kembali menelan kekalahan dari Liverpool dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions. City yang memiliki misi mengejar defisit tiga gol, justru harus menelan pil pahit lantaran dipermalukan The Reds dengan skor 2-1 dan tersingkir dari Liga Champions.

Guardiola sendiri menolak jika periode kelam yang dihadapi City dalam sepekan terakhir membuat kegemilangan penampilan mereka selama ini menjadi sirna. Namun Guardiola sendiri mengakui bahwa performa timnya musim ini terkadang mengalami pasang surut.

"Kami tidak bisa membandingkan apa yang telah kami lakukan di Premier League dengan keadaan saat ini," ujar Guardiola seperti dilansir dari laman resmi Manchester City.

"Kami ingin menjuara Premier League di laga terakhir (melawan Manchester United) dan lolos ke semifinal adalah impian kami."

"Tapi, kami harus berkaca dan berpikir apa yang kami harus diperbaiki musim depan."

"Dalam waktu 11 bulan ini Anda mengalami pasang-surut. Saya bersama presiden (klub) hari ini. Saya melihat gestur dari pemain saya."

"Anda tidak akan menemukan tim lain yang bisa menjaga momentum, ritme yang sama, kecepatan yang sama dengan jumlah laga seperti ini. Ini hampir mustahil."

"Kami kalah melawan Liverpool, melawan United dan Liverpool. Saya harus menganalisa apa yang telah kami lakukan dalam 10 bulan dan saya pikir ini cukup bagus," tutup Guardiola.

Artikel Tag: Pep Guardiola, Manchester City, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/manchester-city-catat-tiga-kekalahan-beruntun-pep-guardiola-sampaikan-pembelaan
1308  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini