Man City Ingin Juara Liga Champions, Pep Guardiola: Sabar Ya!

Penulis: Demos Why
Selasa 11 Apr 2023, 19:32 WIB
Manajer Manchester City, Pep Guardiola.

Pep Guardiola, (Foto: Matthew Peters/Manchester United)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengomentari terkait The Cityzens yang hingga kini belum berhasil menjadi yang terbaik di Liga Champions. Guardiola meminta para penggemar untuk bersabar.

Harus diakui bahwa sejak Pep Guardiola menjadi manajer Manchester City, dia sukses membuat tampil begitu mendominasi di sepak bola Inggris. Namun keperkasaan mereka di kompetisi domestik tak berlanjut di Liga Champions. Hingga saat ini mereka belum berhasil menjadi yang terbaik dengan prestasi tertinggi hanya sampai final di tahun 2021.

Menanggapi hal tersebut, Guardiola meminta para penggemar untuk bersabar. Meski demikian sang manajer menegaskan bahwa di setiap musim mereka selalu berusaha untuk menjadi yang terbaik.

"Kami mencoba setiap musim, namun tim-tim yang Anda hadapi juga terkadang tampil lebih baik dan mereka juga ingin menjadi juara," ujar Guardiola dilansir dari 90Min.

"Kami ingin mencoba tetapi bukan berarti kami akan menjadi juara. Jack Nicklaus, berapa banyak gelar juara yang ia raih dalam kariernya? 120? Berapa banyak yang dia menangkan? Delapan belas - wow. Dia kalah lebih banyak daripada menang. Michael Jordan, atlet terbaik, memenangkan enam gelar NBA. Berapa tahun dia berkarier? 16 tahun? Dia kalah lebih banyak daripada menang."

"Pertandingan-pertandingan ini sangat sulit. Yang penting adalah berada di sini, berkompetisi dengan baik dan melakukan yang terbaik. Jika saya kalah, saya kalah. Saya tidak sempurna."

Artikel Tag: Pep Guardiola, Manchester City, liga champions

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/man-city-ingin-juara-liga-champions-pep-guardiola-sabar-ya
571  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini