Lukaku Ingin Pensiun di Anderlecht dan Jadi Pelatih

Penulis: Demos Why
Rabu 22 Apr 2020, 16:22 WIB
Lukaku Ingin Pensiun di Anderlecht dan Jadi Pelatih

Romelu Lukaku (Foto: Alessandro Sabattini/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, mengakui bahwa dirinya membuka peluang untuk menjadi pelatih sepakbola saat pensiun nanti. Namun strikerberbadan bongsor itu memastikan tak tertarik untuk menjalani profesi sebagai pandit seperti yang dilakukan oleh banyak mantan pemain sepakbola profesional.

Lukaku selama ini dikenal sebagai salah satu bomber tajam di dunia yang sudah kenyang pengalaman memperkuat sederet klub di Belgia, Inggris, dan Italia. Belakangan Lukaku berbicara terkait kelanjutan kariernya setelah pensiun sebagai pemain sepakbola.

Kepada seorang presenter TV Belgia, Kat Kerkhofs, yang tak lain merupakan istri dari Dries Mertens, Lukaku mengaku memiliki rencana untuk menjadi seorang manajer tim sepakbola. Bukan hanya itu, Lukaku juga berencana untuk gantung sepatu di usia 36 tahun dan ingin dilakukan bersama klub masa kecilnya, Anderlecht.

"Sejak usia 16 tahun saya telah bermain sepakbola profesional dan hanya ingin bermain hingga usia 36 tahun," ujar Lukaku dilansir dari Goal.

"Salah satu impian saya adalah mengakhiri karier bersama Anderlecht. Dengan kata lain saya ingin mengakhiri karier di tempat saya memulai semuanya, menutup kisah selama 20 tahun menjadi seorang pemain sepakbola profesional."

"Setelah pensiun, saya memiliki keinginan untuk bepergian dan meninggalkan dunia sepakbola untuk sementara waktu. Namun yang pasti saya tidak akan pernah menjadi seorang pandit di televisi, akan tetapi memiliki niat untuk belajar menjadi seorang pelatih."

"Siapa yang tahu, suatu saat nanti saya bisa menjadi manajer top," pungkasnya.

Artikel Tag: Romelu Lukaku, Inter Milan, Anderlecht

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lukaku-ingin-pensiun-di-anderlecht-dan-jadi-pelatih
625  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini