Luka Modric Segera Perbarui Kontrak di Real Madrid

Penulis: Rei Darius
Selasa 05 Feb 2019, 11:15 WIB
Luka Modric Segera Perbarui Kontrak di Real Madrid

Modric akan perbarui kontraknya di Real Madrid (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Real Madrid akan segera menawarkan kontrak anyar kepada Luka Modric dan mereka percaya diri bahwa sang gelandang asal Kroasia akan bersedia bertahan, menurut kabar yang beredar di Spanyol.

Diario AS mengabarkan bahwa klub bertekad untuk memberikan upah yang lebih besar untuk sang pemain bintang lantaran kontraknya akan segera berakhir pada Juni 2020 mendatang dan mereka meyakini bahwa sang pemain ingin bertahan di ibukota Spanyol.

Sebelumnya di bulan Januari ini, Modric berkata kepada para reporter, seperti yang dikutip oleh Marca: "Saya tenang tentang masa depan saya, masih ada sisa 18 bulan lagi dalam kontrak. Harapan saya adalah untuk bisa bertahan jauh lebih lama dari itu, sebab kenyataannya adalah saya sangat bahagia di sini, terasa tidak pernah berubah sejak hari pertama saya bergabung dengan klub ini."

Klub raksasa asal Italia, Inter Milan, sudah lama disebut-sebut berhasrat untuk mendapatkan tanda tangannya, namun Modric, yang bergabung ke kubu Santiago Bernabeu dari Tottenham Hotspur pada tahun 2012 lalu tersebut, nampaknya akan mengakhiri kariernya di Madrid.

Pria berusia 33 tahun ini baru saja dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia setelah mengklaim Ballon d'Or tahun 2018 lalu, serta penghargaan-penghargaan individu terbaik lainnya setelah membantu Los Blancos menjadi juara Liga Champions untuk ketiga kalinya secara beruntun musim lalu, sebelum membawa Kroasia menjadi finalis Piala Dunia 2018.

Artikel Tag: Luka Modric, Real Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/luka-modric-segera-perbarui-kontrak-di-real-madrid
666  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini