Luis Alberto Menambah Daftar Panjang Cedera Pemain Kunci Lazio

Penulis: Vina Enza
Selasa 19 Feb 2019, 06:32 WIB
Luis Alberto Menambah Daftar Panjang Cedera Pemain Kunci Lazio

Lazio akan ditinggalkan Luis Alberto selama enam pekan karena cedera (foto:oasport)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Lazio kembali ditimpa kabar buruk setelah menelan kekalahan dari Genoa 2-1 pada Minggu (17/02), salah satu pemain kunci mereka, Luis Alberto kembali mengalami cedera dan dipastikan tidak akan memperkuat Biancocelesti dalam 40 hari ke depan. Pemain 26 tahun tersebut menambah panjang daftar cedera Biancocelesti.

Tentu saja menjadi sebuah pukulan berat bagi tim besutan Simone Inzaghi karena gelandang asal Spanyol, Luis Alberto dipastikan akan absen selama 40 hari atau sekitar enam pekan lamanya, Sang pemain dikabarkan mengalami cedera pada otot tingkat pertama atau kedua.

Menurut kabar yang dilansir GianlucaDiMarzio, Luis Alberto telah menjalani tes di klinik Paidea pada Seni kemarin untuk memeriksa lebih lanjut kondisinya sekaligus mengungkapkan sebenarnya cedera apa yang menimpanya.

Hal tersebut membuat Alberto akan absen di leg kedua babak 32 besar Liga Europa kontra Sevilla dan leg pertama semifinal Coppa Italia melawan AC Milan. Tidak hanya itu sang gelandang juga akan menepi di derby della capitale yang akan berlangsung awal Maret nanti, yang sebenarnya sangat membutuhkan kehadiran playmaker mereka tersebut.

Luis Alberto tergabung dengan daftar cedera pemain di kemp Lazio seperti Sergej Milinkovic-Savic, Wallace, Marco Parolo, Bastos dan Lui Felipe yang semuanya sedang berkutat dengan cedera masing-masing sementara Ciro Immobile juga masih dianggap belum cukup fit untuk bermain secara penuh saat menghadapi Genoa. Sementara kehilangan tiga poin membuat Lazio masih berada di luar zona Liga Champions dengan menempati peringkat tujuh klasemen sementara Serie A.

Artikel Tag: Lazio, Luis Alberto, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/luis-alberto-menambah-daftar-panjang-cedera-pemain-kunci-lazio
658  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini