Lucas Beraldo Siap Hadapi Tantangan Baru Bersama Paris Saint-Germain

Penulis: Depe Ptr
Senin 01 Jan 2024, 22:45 WIB
Lucas Beraldo Siap Hadapi Tantangan Baru Bersama Paris Saint-Germain

Lucas Beraldo via psg.fr

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Prancis: Bek baru Paris Saint-Germain, Lucas Beraldo menyambut kesempatan barunya dengan antusiasme yang tinggi saat memberikan wawancara pertamanya kepada media klub.

Dalam kesempatan ini, dia mengekspresikan kegembiraannya atas sambutan hangat yang diterimanya dan kesiapannya menghadapi tantangan baru yang ada di depannya.

"Saya merasa sangat baik, semua orang yang menyambut saya di klub dengan cara terbaik, baik para pemain maupun staf. Saya siap untuk tantangan baru ini," ungkap Lucas Beraldo ketika ditanya mengenai perasaannya di hari pertamanya di klub.

Ketika ditanya mengenai pengetahuannya tentang Paris Saint Germain, Beraldo dengan yakin mengatakan: "Di Brasil, Paris Saint-Germain adalah klub yang sangat terkenal. Dan saya rasa tidak hanya di Brasil, karena di Prancis, ini adalah klub paling sukses dan telah menunjukkan hal itu dalam beberapa tahun terakhir.

"Saya yakin fakta ini sangat memengaruhi saya. Keputusan untuk datang ke klub terbesar Prancis, bukan sekedar menjadi pemain tambahan, tapi untuk bisa memberikan kontribusi lain kepada tim agar kami bisa terus meraih gelar."

Beraldo juga berbagi perasaannya tentang pengalaman baru ini, pindah ke Eropa untuk pertama kalinya di usia yang masih sangat muda.

"Pada usia 20 tahun, ini pertama kalinya saya keluar dari Brasil. Saya sangat senang. Saya rasa, saya belum menyadari bahwa saya telah bergabung dengan klub yang sangat-sangat besar ini. Namun seperti yang sudah saya katakan, saya sangat termotivasi untuk memenangkan trofi dengan seragam ini," pungkasnya.

Artikel Tag: lucas beraldo, Ligue 1, Paris Saint-Germain

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lucas-beraldo-siap-hadapi-tantangan-baru-bersama-paris-saint-germain
524  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini