Liga Premier Akan Membosankan Jika Tidak Ada Liverpool

Penulis: Depe Ptr
Senin 01 Agu 2022, 18:27 WIB
Liga Premier Akan Membosankan Jika Tidak Ada Liverpool

Liverpool / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manchester City telah memenangkan empat dari lima gelar Liga Premier terakhir, hanya Liverpool yang bisa mendekati tim Pep Guardiola selama waktu itu, sesuatu yang disoroti Ian Wright.

Meskipun pendukung rival menemukan kegembiraan dari skuat Jurgen Klopp yang gagal memenangkan liga, menjadi runner-up dalam dua dari empat musim terakhir dengan hanya ketinggalan satu poin, tapi tanpa tim Jurgen Klopp, City akan memenangkan lima gelar berturut-turut sesuatu yang belum pernah terjadi dalam sejarah sepak bola Inggris.

Orang-orang yang sama yang menikmati Mohamed Salah cs tidak memenangkan liga, juga orang-orang yang sama yang mencemooh liga seperti Bundesliga dan Ligue 1, di mana Bayern Munich dan PSG begitu mendominasi dengan begitu mudah pada liga mereka masing-masing.

Tanpa The Reds, Liga Premier akan menjadi salah satu yang disebut 'Liga Petani' sekarang, sesuatu yang tidak disenangi orang-orang tersebut sebenarnya.

Dan ini adalah sesuatu yang ditunjukkan Wright pada hari Sabtu (30/07) saat ia berbicara menjelang laga Community Shield.

"Bayangkan jika mereka tidak melakukan apa yang mereka lakukan," kata mantan striker Arsenal itu.

"Jika Liverpool tidak melakukan apa yang mereka lakukan, City akan berlari sendirian di liga. Ini akan membosankan.

"Orang-orang mengatakan saya penggemar berat Liverpool! Saya berterima kasih untuk mereka karena kami tidak akan memiliki kompetisi seperti ini, sehingga mereka pantas mendapatkan pujian dan keberuntungan untuk mereka. Saya harap mereka bisa tetap bersaing."

Artikel Tag: Liverpool, Manchester City, Premier League 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/liga-premier-akan-membosankan-jika-tidak-ada-liverpool
2346  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini