Lewandowski Antar Bayern Muenchen Lolos Ke Final DFB Pokal

Penulis: Rheza Hendrian
Kamis 25 Apr 2019, 09:39 WIB
Lewandowski Antar Bayern Muenchen Lolos Ke Final DFB Pokal

Ekspresi Robert Lewandowski Pasca Bobol Gawang Bremen / via AP Photo

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bayern Muenchen akan berhadapan dengan RB Leipzig di final DFB Pokal bulan depan usai membungkam Werder Bremen 3-2 di babak semifinal, dini hari tadi.

Striker asal Polandia, Robert Lewandowski, tampil sebagai pahlawan kemenangan dengan memborong dua gol pada laga kali ini.

Lewy membuka keunggulan bagi Bayern di menit ke-36 lewat sepakan dari jarak dekat.

Keunggulan Bayern pun diperbesar oleh Thomas Muller pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-63.

Laga berjalan semakin seru setelah Werder Bremen mampu menyamakan kedudukan 2-2, lewat dua gol yang dicetak oleh Yuya Osako dan Milot Rashica hanya dalam rentang satu menit saja.

Untungnya, Bayern punya Lewandowski. Striker berusia 30 tahun itu sukses menyegel kemenangan Bayern lewat eksekusi penalti usai pemain Bremen melakukan pelanggaran terhadap Kingsley Coman.

Dengan kemenangan ini, Bayern pun akan bersua RB Leipzig di babak final yang rencananya akan digelar di Stadion Olympia Berlin pada 25 Mei mendatang.

Bayern pun punya peluang untuk meraih gelar ganda musim ini, karena untuk sementara mereka juga memimpin klasemen Bundesliga dengan empat laga sisa.

Susunan Pemain:

Werder Bremen: Pavlenka; Gebre Selassie, Veljkovic, Moisander, Augustinsson (Harnik); Eggestein, Mohwald (Pizarro), Kruse, Klaassen (J. Eggestein); Osako, Rashica

Pelatih: Florian Kohfeldt

Bayern Muenchen: Ulreich; Kimmich, Boateng, Hummels, Alaba; Martinez, Thiago (James Rodriguez), Gnabry (Goretzka), Muller (Rafinha), Coman; Lewandowski

Pelatih: Niko Kovac

Artikel Tag: Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, DFB Pokal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lewandowski-antar-bayern-muenchen-lolos-ke-final-dfb-pokal
826  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini