Lepas Ivan Ilic ke Moscow, Torino Bidik Nuha Jatta Sebagai Gantinya

Nuha Jatta
Berita Liga Italia: Torino hampir menjual Ivan Ilic ke Spartak Moscow seharga 22 juta Euro, dan bertujuan untuk menggantikannya dengan gelandang RB Leipzig, Nuha Jatta.
Batas waktu transfer untuk merekrut pemain di Italia masih terbuka hingga tengah malam waktu setempat pada Senin 3 Februari. Hal inilah yang membuat tim-tim Serie A bergerak cepat untuk menyelesaikan proses transfer pemain.
Menurut Sky Sport Italia, La Gazzetta dello Sport dan beberapa media lainnya, Torino sedang dalam negosiasi lanjutan untuk menyelesaikan penjualan gelandang berusia 23 tahun Ivan Ilic ke Spartak Moscow.
Kesepakatan itu diyakini bernilai sekitar 16 juta Euro ditambah 6 juta Euro sebagai tambahan. Dengan kata lain, total pendapatan dari penjualan sang pemain akan menjadi 22 juta Euro.
Ini merupakan keuntungan yang lumayan mengingat Ilic dibeli dari Hellas Verona pada Januari 2023 seharga 17 juta Euro.
Laporan dari Sky Sports Deutschland menunjukkan jika Torino telah menyiapkan penggantinya, dia adalah gelandang serang berusia 18 tahun, Nuha Jatta, yang sedang bersinar bersama RB Leipzig di Bundesliga.
Rencananya Jatta akan tiba di Turin dengan status pinjaman dengan opsi pembelian di akhir musim. Mengingat batas waktu bursa transfer yang sudah sangat mepet, dia diperkirakan akan terbang untuk menjalani pemeriksaan medis di hari Minggu ini.
Tujuannya, Jatta bisa menyelesaikan seluruh transfer pada Minggu sore, atau paling lambat di hari Senin besok.
Artikel Tag: Nuha Jatta
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lepas-ivan-ilic-ke-moscow-torino-bidik-nuha-jatta-sebagai-gantinya
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini