Legenda Tottenham Sebut Harry Kane Suksesor Lewandowski di Bayern Munich

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 13 Agu 2019, 12:30 WIB
Legenda Tottenham Sebut Harry Kane Suksesor Lewandowski di Bayern Munich

Harry Kane (TimesNow)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Legenda Tottenham Hotspur, Garth Crooks mengatakan bahwa Harry Kane bisa menjadi pengganti jangka panjang untuk Robert Lewandowski yang sudah mulai termakan oleh usia. Namun dia menilai bahwa Bayern Munich sulit untuk mendatangkan Kane.

Sampai saat ini Lewandowski masih menjadi striker andalan Bayern Munich. Bomber asal Polandia itu pun berhasil menjadi top skor klub dan bahkan top skor Bundesliga dalam beberapa musim terakhir. Namun sayangnya kini Lewandowski sudah berusia 30 tahun, yang di mana kariernya diprediksi tidak akan bertahan lama bersama Bayern Munich seiring dengan penurunan performa karena bertambahnya usia.

Oleh sebab itu, Crooks menyebut bahwa Bayern Munich harus segera mencari suksesor Lewandowski. Dia pun menilai bahwa Kane bisa masuk dalam radar Bayern Munich untuk menjadi pengganti jangka panjang bagi Lewandowski. Karena striker internasional Inggris itu berhasil menunjukkan kualitasnya dalam beberapa musim terakhir, di mana pada musim 2018/19 yang lalu pemain berusia 26 tahun itu sukses mencetak 24 gol dari 40 penampilannya di semua kompetisi.

Akan tetapi kemudian Crooks meyakini bahwa Bayern Munich akan kesulitan mendatangkan Kane, karena sang pemain memiliki nilai jual yang cukup mahal, yakni sebesar 150 juta euro atau setara dengan 2,4 triliun rupiah.

“Ada sesuatu tentang Robert Lewandowski dan tentang Kane, dan saya tidak akan sedikit pun terkejut jika Bayern Munich tertarik pada kapten Inggris (Kane) untuk menggantikan legenda top skor (Lewandowski) mereka pada tahap tertentu. Untungnya, saya pikir mereka tidak memiliki uang tunai,” kata Crooks.

Artikel Tag: Bayern Munich, Harry Kane, Tottenham Hotspur

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/legenda-tottenham-sebut-harry-kane-suksesor-lewandowski-di-bayern-munich
1176  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini