Lee Dixon Kecam Performa Arsenal Lawan Watford

Penulis: Nur Afifah
Senin 16 Sep 2019, 12:15 WIB
Lee Dixon Kecam Performa Arsenal Lawan Watford

Watford vs Arsenal (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Pahlawan Arsenal, Lee Dixon, memberikan kritik keras atas performa buruk klub lamanya saat bermain imbang 2-2 dengan Watford Minggu (15/9) malam kemarin.

The Gunners tampak di atas angin saat jeda turun minum usai mencatat keunggulan 2-0 berkat brace Pierre-Emerick Aubameyang di babak pertama.

Kendati demikian, segalanya beruba drastis saat memasuki paruh kedua dan The Hornets justru mendominasi pertandingan, dengan gol dari Tom Cleverley dan Roberto Pereyra mampu membantu tuan rumah menyamakan kedudukan.

Tak hanya itu, Watford lantas membombardir gawang Arsenal dan Abdoulaye Doucoure hampir membawa timnya memetik kemenangan di Vicarage Road jika tak membuang peluang emasnya.

Kapten The Gunners, Granit Xhaka, bahkan mengakui timnya senang dapat mencuri satu poin dalam laga tersebut dan menyatakan raksasa London Utara takut melawan The Hornets pada 45 menit terakhir pertandingan.

Dixon, yang telah mencatat lebih dari 600 penampilan bersama Arsenal pun mengecam penampilan mantan klubnya atas beberapa alasan melalui akun Twitter miliknya.

"Penampilan terburuk tanpa bola dalam waktu yang sanga lama. Tidak ada pertanggungjawaban apapun. Manajemen permainan nol, Pemahaman pertandingan nihil. Tanggung jawab kepada hal-hal lain nol. Sangat sangat buruk," demikian kicau sang legenda.

Watford sendiri total melepaskan 31 tembakan selama pertandingan panas tersebut, catatan terbanyak yang dialami Arsenal di Liga Inggris selama ini.

Artikel Tag: Lee Dixon, Watford, Arsenal, Liga Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lee-dixon-kecam-performa-arsenal-lawan-watford
1082  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini