Lazio Dianggap Miliki Modal Cukup Untuk Finis di Empat Besar

Penulis: Vina Enza
Minggu 02 Mei 2021, 09:17 WIB
Lazio

Lazio dianggap memiliki cukup modal untuk finis di empat besar (foto:getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Eks defender Genoa, Claudio Onofri membahas peluang Lazio untuk finis di empat besar di klasemen Serie A musim ini. Ia menyatakan bahwa tim besutan Simone Inzaghi mempunyai potensi yang cukup besar untuk mewujudkan target mereka di akhir musim ini.

Elang ibukota kembali menghidupkan peluang untuk mengamankan satu tempat di zona Liga Champions dan salah satu pertandingan penting yang telah mereka menangkan guna meraih target tersebut adalah melawan AC Milan di akhir pekan lalu.

Kini The Aquile membutuhkan kemenangan atas Torino di laga tunda dan berharap keberuntungan berada di pihak mereka. Eks defender Genoa, Claudio Onofri membahas berbagai topik termasuk peluang klub ibukota untuk mengamankan satu tiket ke Liga Champions musim depan. Kini mereka terpaut lima poin dari penghuni posisi kelima, Juventus.

“Lazio terlihat berjuang sangat sengit saat melawan Milan guna berebut empat besar, mereka memiliki semua potensi untuk mewujudkannya,”ujar Onofri seperti dikuti The Laziali.

“Perekrutan pemain yang dilakukan oleh direktur olah raga Igli Tare layak mendapatkan pujian sebagai tambahan dari kerja luar biasa Simone Inzaghi dengan para pemain.

“Ciro Immobile, Luis Alberto, Sergej Milinkovic-Savic dan Joaquin Correa dalam performa luar biasa, menurut saya cukup untuk menghantarkan mereka finis di empat besar klasemen.”

Biancocelesti akan melanjutkan perjuangan mereka untuk mewujudkan target finis di empat besar dengan laga kandang melawan Genoa yang akan berlangsung Minggu (02/05) sore WIB di Stadio Olimpico.

Artikel Tag: Lazio, Genoa, Claudio Onofri

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lazio-dianggap-miliki-modal-cukup-untuk-finis-di-empat-besar
1164  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini