Lawan Eibar, Bale Berpeluang Diturunkan Jadi Pemain Inti

Penulis: Senja Hanan
Sabtu 13 Jun 2020, 14:01 WIB
Lawan Eibar, Bale Berpeluang Diturunkan Jadi Pemain Inti

Winger Real Madrid, Gareth Bale sedang berlatih. (Foto: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol:Real Madrid akan menghadapi Eibar ketika kompetisi kembali bergulir. Pelatih Madrid, Zinedine Zidane diprediksi akan menurunkan Gareth Bale sejak awal dalam pertandingan itu.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, setelah tiga bulan libur, Madrid akhirnya akan kembali beraksi dengan menghadapi Eibar. Madrid membutuhkan kemenangan untuk bisa mendepak Barcelona dari puncak klasemen.

Zidane pun akan menurunkan semua pemain terbaiknya. Menurut laporan Diario AS, Zidane kemungkinan besar bakal menurunkan tiga penyerang sekaligus. Salah satu pemain yang akan diturunkan adalah penyerang berkebangsaan Wales tersebut.

Jika memang benar, maka suatu kejutan Zidane masih memercayai Bale karena seperti yang diketahui sejak awal musim ini hubungan keduanya memburuk. Zidane bahkan mengakui Bale nyaris hengkang dari Santiago Bernabeu.

Penampilan Bale di musim ini juga jauh dari kata memuaskan. Dari 27 pertandingan yang sudah dimainkan El Real, Bale hanya tampil sebanyak 14 kali. Bahkan dia baru mencetak dua gol, gol terakhirnya dicetak pada laga kontra Villarreal yang berakhir 2-2 pada September 2019.

Hal itu yang membuat Bale kembali dirumorkan akan meninggalkan Santiago Bernabeu pada bursa transfer Januari kemarin. Dengan rumor pemain berusia 30 tahun itu akan kembali ke Tottenham Hotspur atau hengkang ke China.

Selain itu, rumor menyebutkan bahwa Newcastle United yang akan menjadi OKB atau Orang Kaya Baru setelah dibeli penguasaha asal Arab Saudi, juga dikabarkan tertarik untuk meminangnya pada bursa transfer musim panas. Tapi, semua rumor itu tidak menjadi kenyataan.

Artikel Tag: Gareth Bale, Real Madrid, Eibar

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lawan-eibar-bale-berpeluang-diiturunkan-jadi-pemain-inti
1099  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini