Lampard Isyaratkan Rotasi Pemain Melawan Tottenham

Penulis: A Mahfuda
Minggu 15 Des 2019, 16:44 WIB
Lampard Isyaratkan Rotasi Pemain Melawan Tottenham

Frank Lampard (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Frank Lampard mengisyaratkan bahwa dia siap untuk melakukan perubahan jelang reuninya dengan Jose Mourinho akhir pekan depan, ketika Chelsea berhadapan dengan Tottenham di Premier League.

Chelsea tuai kekalahan keempatnya dalam lima pertandingan terakhir pada Sabtu (14/12) kemarin, setelah Dan Gosling sukses membawakan tiga poin untuk Bournemouth dengan kemenangan 1-0 di Stamford Bridge.

Tim Lampard masih di tempat keempat, namun kesenjangan mereka dengan Spurs bisa berkurang menjadi hanya tiga poin jika pasukan Mourinho tersebut berhasil pulang dari perjalanan ke Wolves dengan poin maksimal.

Mantan gelandang Chelsea itu memberikan tantangan kepada Christian Pulisic sebelum pertandingan untuk menghasilkan lebih banyak gol dan assist.

Namun satu-satunya penandatanganan The Blues di musim panas itu tak mampu memenuhi ekspektasi tersebut dan kemudian ditarik keluar, bersama dengan Willian, setelah 65 menit melawan The Cherries ketika skor masih imbang tanpa gol.

Dan Lampard mengindikasikan bahwa dirinya mungkin bakal melakukan rotasi melawan Tottenham pada Minggu (22/12) mendatang.

“Ya, saya melakukan itu saat ini, jadi itu adalah sesuatu yang selalu saya lihat,” kata Lampard ketika ditanya apakah ia punya kedalaman skuat yang cukup untuk merotasi pemainnya secara efektif.

“Para pemain harus menunjukkan bahwa mereka bisa masuk dan membuat perbedaan, terutama pada saat seperti sekarang ini.”

Terkait kinerja Chelsea, Lampard sebelumnya mengakui bahwa timnya kurang memiliki tempo dan intensitas yang diperlukan.

Artikel Tag: Frank Lampard, Chelsea, Tottenham Hotspur

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lampard-isyaratkan-rotasi-pemain-melawan-tottenham
1407  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini