Kritik Romelu Lukaku, Inzaghi: Jelas Saya Kecewa Dengan Hasilnya

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 12 Apr 2023, 11:00 WIB
Romelu Lukaku

Romelu Lukaku

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mengaku kecewa karena peluang yang didapat Romelu Lukaku. Inter seharusnya bisa mendapat hasil yang berbeda.

Simone Inzaghi mengkritik serangkaian peluang Romelu Lukaku yang gagal dimanfaatkan oleh Inter di depan gawang, meskipun ia tetap bersikukuh bahwa ia puas dengan penampilan timnya secara keseluruhan dalam beberapa pekan terakhir.

Romelu Lukaku sendiri diketahui gagal mengonversi peluang dari jarak tiga meter saat Nerazzuri bermain imbang 1-1 melawan Salernitana di Serie A.

Tidak hanya itu, pemain berjuluk Big Rom tersebut juga melewatkan peluang gemilang untuk membawa Inter Milan unggul atas Fiorentina di akhir pekan sebelumnya, sebelum akhirnya Giacomo Bonaventura membawa keunggulan bagi La Viola.

Ketika ditanya tentang kegagalan beberapa peluang yang didapat Lukaku dalam konferensi pers jelang leg pertama perempat final Champions League melawan Benfica, Inzaghi menegaskan jika dirinya kecewa.

"Saya berbicara tentang kepala. Saya juga tidak akan berhenti sampai di Salernitana saja, saya juga akan memikirkan peluang melawan Fiorentina. Pertandingan tersebut memberi kami dua hasil yang tidak sesuai harapkan.” ujar Inzaghi

“Mereka yang menulis dan mereka yang banyak berbicara dipengaruhi oleh hasil, namun Anda harus tetap berpikiran jernih.”

"Sulit dalam sepak bola untuk mengesampingkan segala sesuatunya, namun dalam beberapa pertandingan terakhir, seperti yang ditunjukkan oleh tim, saya merasa senang. Jelas saya kecewa dengan hasilnya.” pungkasnya

Artikel Tag: Romelu Lukaku, Inter Milan, Simone Inzaghi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kritik-romelu-lukaku-inzaghi-jelas-saya-kecewa-dengan-hasilnya
976  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini