Kokoh di Lini Tengah Milan, Leao Puji Ruben Loftus-Cheek

Ruben Loftus-Cheek
Berita Liga Champions: Rafael Leao merupakan pemain kunci AC Milan saat meraih kemenangan 2-1 atas Paris Saint-Germain, namun jangan lupa dengan Ruben Loftus-Cheek.
Rossoneri berhasil bangkit dari penampilan buruk mereka, dan kemudian bersinar dalam kemenangan di Liga Champions, dimana mereka meraih kemenangan 2-1 atas raksasa Ligue 1 Prancis, Paris Saint-Germain.
Kemenangan tersebut tercipta berkat gol-gol dari Rafael Leao dan Olivier Giroud. Hasil tersebut menempatkan Milan di posisi ketiga di Grup F, dua poin di belakang Borussia Dortmund dan satu poin di belakang PSG.
Tapi jangan pernah lupakan Ruben Loftus-Cheek. Pemain asal Inggris tersebut secara keseluruhan berhasil memainkan peran penting dalam dalam kemenangan Milan, dimana dia berhasil membantu mengalirkan bola dengan baik.
Tidak hanya itu, dia juga berhasil jadi pelindung lini tengah AC Milan, berhasil memainkan peran defensif dengan sangat rapi, dan mampu memandu tim asuhan Stefano Pioli meraih kemenangan penting di San Siro.
Padahal ini merupakan penampilan pertama Loftus-Cheek sebagai starter, dimana sebelumnya mantan pemain Chelsea tersebut terpaksa harus absen dalam lima pertandingan terakhir karena cedera otot.
Penampilan impresif Loftus-Cheek ini bahkan diakui secara luas oleh Leao, dimana pemain asal portugal tersebut memujinya di laman Instagram setelah pertandingan, dengan menyebut sang gelandang sebagai pemain paling berharga di Milan.
Penampilan impresif tersebut tentu saja harus kembali dibuktikan saat rossoneri bertanding melawan Lecce dalam lanjutan pertandingan Serie A, akhir pekan nanti.
Artikel Tag: Ruben Loftus-Cheek, Rafael Leao, AC Milan, Paris Saint-Germain
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kokoh-di-lini-tengah-milan-leao-puji-ruben-loftus-cheek
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini