Kiper Parma Satu Ini Berpotensi Balik ke Napoli

Penulis: Rheza Hendrian
Sabtu 18 Apr 2020, 03:13 WIB
Kiper Parma Satu Ini Berpotensi Balik ke Napoli

Luigi Sepe / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Agen dari Luigi Sepe mengonfirmasi bahwa kiper yang saat ini memperkuat Parma tersebut mungkin saja kembali ke pangkuan klub lamanya yakni Napoli. Sang agen berkata begitu lantaran pelatih Napoli saat ini yakni Gennaro Gattuso, mengaku sangat menyukai karakter kiper berumur 28 tahun tersebut.

Sepe sendiri merupakan pemain asli kelahiran Naples dan menghabiskan seluruh kariernya bersama Il Partenopei sebelum hengkang ke Parma di musim panas kemarin.

Namun kepergian Sepe yang belum ada satu musim tersebut ternyata sudah dirindukan oleh Napoli lantaran kiper utama mereka saat ini yakni Alex Meret, digosipkan bakal hengkang menuju AC Milan untuk menggantikan Gianluigi Donnarumma.

"Saya tidak akan mengabaikan kemungkinan tersebut karena (Gennaro) Gattuso sangat menyukai karakter yang ia miliki," tutur sang agen Mario Giuffredi menjawab pertanyaan Radio Marte soal kemungkinan Sepe berganti seragam klub di musim panas nanti.

"Gattuso sekarang lebih mengedepankan (David) Ospina ketimbang Meret karena kemampuan olah kakinya lebih baik dan itu juga dimiliki oleh Sepe."

"Semua orang tahu kualitas Sepe. (Kepulangannya ke Napoli) akan menjadi hal yang paling mudah karena orang-orang di sana tahu jaminan kualitas yang akan Sepe berikan."

"Saya jelas tak akan menutup opsi tersebut, namun untuk saat ini dia juga memiliki banyak peminat dari klub Italia lain maupun klub luar negeri. Sepe merupakan salah satu dari lima kiper terbaik Italia untuk saat ini," tutup Giuffredi.

Artikel Tag: Parma, Napoli, Liga Italia, Serie A, Luigi Sepe

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kiper-parma-satu-ini-berpotensi-balik-ke-napoli
2658  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini