Kembali Buat Blunder, Pelatih Bayern Buat Perhitungan dengan Dayot Upamecano

Penulis: Febrian Kusuma
Senin 07 Mar 2022, 09:00 WIB
Dayot Upamecano

Dayot Upamecano Duel Udara dengan Pemain Bayer Leverkusen (Sumber: Stefan Matzke - sampics/Corbis via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bek baru Bayern Munich, Dayot Upamecano, kembali membuat blunder pada laga melawan Bayer Leverkusen yang berakhir dengan skor imbang 1-1 di Allianz Arena, Sabtu (05/03) malam WIB.

Pada pertandingan itu Dayot Upamecano melakukan back pass kepada kiper Sven Ulreich, akan tetapi bola tendangannya terlalu lemah dan berhasil dicuri oleh pemain Bayer Leverkusen. Beruntung, pemain tim tamu gagal memanfaatkan peluang tersebut, setelah tendangannya hanya membentur mistar.

Oleh sebab itu, setelah pertandingan berakhir pelatih Bayern Munich, Julian Nagelsmann, berseloroh bahwa dirinya akan memberikan solusi kepada mantan bek RB Leipzig itu untuk meningkatkan permainannya.

“Saya akan berbicara dengannya dan menunjukkan kepadanya solusi. Upa (panggilan untuk Upamecano) tahu dia tidak harus memainkan umpan balik (ke Ulreich) di sana. Anda harus bermain sederhana dan membuang bola, mengirimkannya ke baris ketiga, bahkan jika itu bukan solusi yang sangat cerdas pada saat itu,” ucap Julian Nagelsmann, seperti yang dikutip dari akun Twitter @iMiaSanMia.

Meski membuat blunder, secara umum Upamecano berhasil menunjukkan penampilan yang mengesankan di sepanjang pertandingan. Bermain penuh 90 menit, bek berusia 23 tahun itu berhasil membuat 90% akurasi operan, memenangkan dua duel udara, memenangkan tiga dari empat duel darat, dan melakukan tiga tekel sempurna.

Di pertandingan selanjutnya melawan RB Salzburg pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions Eropa (09/03), Dayot Upamecano masih memiliki peluang untuk tetap dimainkan.

Artikel Tag: Dayot Upamecano, Bayern Munich, julian nagelsmann

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kembali-buat-blunder-pelatih-bayern-buat-perhitungan-dengan-dayot-upamecano
2875  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini