Kalahkan Schalke 04, Lewandowski Catat Rekor Bersama Bayern Munich

Penulis: Febrian Kusuma
Senin 11 Feb 2019, 09:30 WIB
Kalahkan Schalke 04, Lewandowski Catat Rekor Bersama Bayern Munich

Robert Lewandowski (ESPN)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bayern Munich berhasil mengalahkan Schalke 04 dengan skor meyakinkan 3-1 di Allianz Arena. Pada pertandingan itu striker asal Polandia, Robert Lewandowski berhasil mencetak 1 gol dan sekaligus menjadi gol yang ke-100 baginya di Allianz Arena.

Bayern Munich berhasil mengalahkan Schalke 04 dengan skor 3-1 pada laga lanjutan Bundesliga di Allianz Arena, Minggu (10/02) dini hari WIB.

Pada laga itu Bayern Munich membuka keunggulan pada menit ke-11 melalui gol bunuh diri pemain Schalke 04, Jeffrey Bruma. Kemudian Schalke 04 sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-25 melalui gol dari Ahmed Kutucu.

Namun Bayern Munich kembali unggul melalui gol Lewandowski pada menit ke-27, setelah menerima umpan matang dari James Rodriguez. Kemenangan Bayern Munich disempurnakan melalui gol dari Serge Gnabry pada menit ke-57, menerima umpan matang dari Lewandowski.

Sementara itu, gol Lewandowski pada laga ini adalah gol yang ke-100 yang dia cetak di Allianz Arena untuk Bayern Munich. Dengan tambahan satu gol tersebut, berarti kini bomber berusia 30 tahun itu telah mencetak 13 gol di Bundesliga musim ini. Dengan demikian, berarti kini Lewandowski hanya tertinggal 1 gol dari top skor sementara Bundesliga, Luka Jokic (Eintracht Frankfurt).

Sekedar informasi, Lewandowski sendiri didatangkan Bayern Munich dari Borussian Dortmund pada bursa transfer musim panas tahun 2014 yang lalu.

Sementara itu, dengan kemenangan tersebut kini Bayern Munich berhasil naik ke posisi 2 klasemen sementara Bundesliga dengan koleksi 45 poin

Artikel Tag: Schalke 04, Bayern Munich, Robert Lewandowski

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kalahkan-schalke-04-lewandowski-catat-rekor-bersama-bayern-munich
431  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini