Kalahkan Sancho, Alphonso Davies Pemain Paling Berharga di Dunia

Penulis: Febrian Kusuma
Rabu 04 Nov 2020, 11:30 WIB
Alphonso Davies Jadi Pemain Paling Berharga di Dunia

Alphonso Davies (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Pemain muda asal Kanada, Alphonso Davies memainkan musim yang luar biasa pada 2019/20, di mana ia berhasil menjadi salah satu pilar Bayern Munich saat memenangi treble winner dengan menjuarai Bundesliga, DFB Pokal, dan Liga Champions Eropa.

Sejak saat itu nilai pasarnya terus meningkat, dan menurut algoritma yang dimodelkan oleh CIES Football Observatory, bek sayap Bayern Munich yang kini masih berusia 19 tahun itu menjadi pemain paling berharga di dunia di antara pemain yang lahir di atas tahun 2000 lainnya. Alphonso Davies kini berharga 180,4 juta euro atau setara dengan 3,1 triliun rupiah.

Nilai tersebut membuatnya unggul jauh dari para pemain muda andalan Borussia Dortmund, Jadon Sancho dan Erling Haaland. Menurut CIES Football Observatory, Sancho yang berada di posisi kedua hanya memiliki nilai sebesar 125,6 juta euro (2,14 triliun rupiah), sementara Haaland yang namanya terus menjadi bahan perbincangan dalam beberapa waktu terakhir berada di urutan keempat dengan nilai 120,3 juta euro.

Menurut laporan di laman ESPN, CIES menghitung perkiraan nilai pasar pemain menggunakan berbagai variabel, seperti usia, durasi kontak, status internasional, dan jalur karier yang diharapkan, serta level pasar transfer, dan keuangan klub.

Di dalam daftar 12 besar pemain paling berharga di dunia, diwarnai oleh empat pemain muda Inggris, dua pemain Spanyol, dan dua pemain Brasil. Ada juga pemain asal Swedia dan Prancis yang menghiasi daftar tersebut.

Artikel Tag: alphonso davies, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kalahkan-sancho-alphonso-davies-pemain-paling-berharga-di-dunia
1795  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini