Joao Felix Bantu Atletico Madrid Taklukkan Villarreal

Penulis: Vina Enza
Senin 01 Mar 2021, 10:11 WIB
Joao Felix

Aksi Joao Felix menjebol gawang Villarreal (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Joao Felix membantu Atletico Madrid unggul lima poin puncak klasemen La Liga setelah mengamankan kemenangan 2-0 atas Villarreal di Estadio de la Ceramica pada Minggu ( 28/02) malam waktu setempat.

Gol pembuka di pertandingan tersebut datang di pertengahan babak pertama meski sebelumnya sempat dianulir karena offside. Stefan Savic melompat untuk menyambut umpan silang Thomas Lemar akan tetapi sundulan kepalanya bisa diselamatkan oleh Sergio Asenjo, namun bola mengenai Alfonso Pedraza dan memantul hingga melewati garis gawang.

VAR sempat meninjau karena offside dan pelanggaran oleh Savic namun tidak menemukan alasan untuk menganulir gol sehingga Atletico bisa unggul lebih dahulu.

VAR kembali terlibat lagi sesaat sebelum turun minum, kali ini mengenai sikutan Lemar pada Etienne Capoue seharusnya hanya diganjar kartu kuning bukan kartu merah.

Meski demikian Diego Simeone mengganti Lemar saat jeda dan memilih Joao Felix sebagai pemain penggantinya. Villarreal hampir memberikan gol kedua bagi Atletico Madrid saat Pau Torres tertekan sehingga melakukan pelanggaran pada Angel Correa, menghasilkan tendangan bebas Luis Suarez yang sukses diselamatkan oleh Asenjo.

Akan tetapi kiper tuan rumah tidak bisa berbuat banyak untuk mencegah gol kedua tim tamu yang terjadi 20 menit menjelang waktu normal berakhir. Joao Felix mengirimkan tembakan manis dari pinggir kotak penalti dan sukses mendarat mulus di pojok bawah gawang tuan rumah dan pemain asal Portugal tersebut merayakannya dengan cara yang kontroversial.

Villarreal sangat ingin kembali ke permainan di menit akhir pertandingan. Pertama melalui Alex Baena mencoba peruntungannya dengan mengirimkan tembakan jarak jauh, namun usaha pemain 19 tahun tersebut sukses diselamatkan oleh Jan Oblak.

Hingga peluit panjang dibunyikan kedudukan tidak berubah masih dengan keunggulan tim besutan Diego Simeone yang sukses membawa pulang tiga poin sempurna guna menciptakan jarak lima poin di puncak klasemen La Liga.

Artikel Tag: Felix, Atletico Madrid, Villarreal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/joao-felix-bantu-atletico-madrid-taklukkan-villarreal
1023  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini