Jelang Laga vs PSG, Pelatih Angers Ungkap Tantangan Terbesar Bagi Timnya

Penulis: Ezi Yulia
Jumat 15 Okt 2021, 20:15 WIB
Pelatih Angers Gerald Baticle ungkap tantangan terbesar bagi timnya saat bertandang ke PSG

Pelatih Angers Gerald Baticle ungkap tantangan terbesar bagi timnya saat bertandang ke PSG (Foto: ligue1.com)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Perancis: Laga Paris Saint-Germain kontra Angers pada Jumat (15/10) akan menjadi laga pembuka Ligue 1 pekan 10. Menghadapi tim sebesar PSG, sang pelatih Gerald Baticle mengungkapkan bahwa tantangan terbesar bagi mereka adalah bagaimana memainkan permainan mereka sendiri.

"Untuk memainkan permainan kami, risikonya adalah tidak memainkannya sama sekali atau memainkannya di kepala Anda bahkan sebelum pertandingan dimulai. Anda tidak bisa pergi ke Parc des Princes sebagai pengamat dan kembali ke Angers dengan berpikir, 'Ah, seandainya kami melakukan ini atau itu...'. Tidak, apa yang terjadi adalah apa yang terjadi, tetapi Anda harus memainkan permainan Anda, itu benar-benar tantangan nomor satu bagi saya. Anda harus mengeluarkan 100% dari kemampuan Anda. Kita tidak boleh takut," jelasnya.

Laga ini akan menjadi yang pertama setelah jeda internasional sehingga ada kemungkinan beberapa pemain PSG belum bisa diturunkan terutama yang berasal dari Amerika Selatan. Namun Baticle tidak menganggap itu akan memberikan keuntungan bagi timnya dan ia bertekad untuk mempersiapkan timnya sebaik mungkin.

"Itu tidak mengubah apa pun. Jika Anda melihat skuat PSG, ada 25 pemain internasional. Jika empat atau lima orang tidak bisa bermain, bahkan jika mereka itu bintang terbesar, masih banyak tersisa pemain lainnya. Siapapun yang mereka turunkan nanti, kami harus mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk tampil baik, karena kami akan menghadapi tim besar seperti PSG," ujarnya.

Artikel Tag: Angers, Paris Saint-Germain, Ligue 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-laga-vs-psg-pelatih-angers-ungkap-tantangan-terbesar-bagi-timnya
814  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini