Jelang Laga Liverpool Vs City, Guardiola: Saya Tahu Cara Taklukan The Reds!

Penulis: Demos Why
Rabu 04 Apr 2018, 07:39 WIB
Jelang Laga Liverpool Vs City, Guardiola: Saya Tahu Cara Taklukan The Reds!

Pep Guardiola / Reuters

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengaklaim bahwa dirinya mengetahui bagaimana cara menaklukan Liverpool pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions. Kedua tim sendiri akan saling berhadapan di Anfield Stadium, Kamis (5/4) dini hari WIB.

Pada pertandingan pertama babak perempat final Liga Champions musim ini, Manchester City yang akan melakukan laga tandang ke markas Liverpool terlebih dahulu. Satu pekan berselang, giliran The Cityzens menjamu The Reds di Etihad Stadium.

Pada pertemuan terakhir diantara kedua tim di Anfield pada lanjutan pertandingan Premier League, The Reds sukses menaklukan City dengan skor tipis 4-3. Pada laga tersebut trisula maut Liverpool yang diisi oleh Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino sukses meneror lini pertahanan tim arahan Guardiola.

Jelang pertemuan kedua mereka, The Reds memiliki senjata pamungkas yang berada dipundak Salah. Striker asal Mesir itu hingga saat ini sedang on fire dengan sukses mencetak 36 gol di semua ajang bersama Liverpool. Meskipun begitu Guardiola tak gentar untuk menghadapi Liverpool dan bertekad untuk meraih kemenangan di leg pertama mereka melawan The Reds. Bahkan Guardiola mengaku mengetahui dengan pasti cara mengatasi perlawanan pasukan Jurgen Klopp.

"Saya tahu bagaimana cara agar kami bermain sempurna untuk melawan Liverpool, karena mereka merupakan tim yang menyerang ruang tak seperti tim lain di dunia, terutama (Sadio) Mane, (Mohamed) Salah, (Roberto),Firmino. Mereka sangat bagus," ujar Guardiola seperti dilansir dari Sky Sports.

"Tapi, saya merasa cara terbaik untuk menang adalah sejak kami berada di sini."

"Andai saya kami akan menjalani laga dengan berbeda dengan apa yang sudah kami kami kerjakan, para pemain saya akan melihat saya dan bilang, 'orang itu ketakutan --manajer tak percaya kami. Itu akan menjadi kesalahan besar," tutup Guardiola.

Artikel Tag: Pep Guardiola, Manchester City, Liverpool, liga champions

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-laga-liverpool-vs-city-guardiola-saya-tahu-cara-taklukan-the-reds
940  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini