Jalani Tes, Milan Segera Rilis Pernyataan Soal Cederanya Ibrahimovic

Penulis: Nur Afifah
Selasa 26 Mei 2020, 22:26 WIB
Jalani Tes, Milan Segera Rilis Pernyataan Soal Cederanya Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: AC Milan dikabarkan tengah menunggu hasil setelah Zlatan Ibrahimovic menjalani tes medis Selasa (26/5) ini untuk mengetahui seberapa parah cedera betis yang dialaminya.

Menurut pemberitaan dari Milan News, tes medis di klinik Columbus baru saja berakhir setelah Ibrahimovic, ditemani dokter Mazzoni, masuk dan keluar melalui pintu masuk samping.

Dalam beberapa jam ke depan, pernyataan resmi dari Rossneri terkait kondisi fisik legenda asal Swedia tersebut akan keluar yang menjelaskan seberapa serius cedera yang dialami sang pemain.

Ibrahimovic diketahui mengalami cedera betis pada sesi latihan Senin (25/5) kemarin setelah ia diyakini terlalu bergerak melebar saat berupaya melakukan lemparan ke dalam.

Beberapa outlet mulai berspekulasi bahwa striker 38 tahun tersebut mengalami masalah tendon Achilles yang memerlukan waktu cukup lama untuk pulih, namun pandit transfer Vito Angele menginformasikan eks bintang Paris Saint-Germain tersebut menderita cedera betis, akan tetapi kemungkinan besar akan memakanya menepi selama sisa musim ini.

Sementara itu, Calcio Mercato kini mengklaim bahwa pelatih Stefano Pioli tengah mempersiapkan diri bermain tanpa kehadiran Ibrahimovic, yang selama ini menjadi tumpuan motor serangan Milan, dengan menggeser Rafael Leao ke posisi penyerang tengah dan mengubah formasi.

Sontak situasi ini menjadi pukulan tersendiri bagi Rossoneri yang tengah berupaya menutup Serie A musim ini yang sempat terhenti akibat pandemi virus corona sebaik mungkin.

Artikel Tag: Zlatan Ibrahimovic, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jalani-tes-milan-segera-rilis-pernyataan-soal-cederanya-ibrahimovic
1555  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini