Jadi Bahan Debat, Ramsey Buka Suara Soal Assist Uniknya Dalam Laga Kontra United

Penulis: Nur Afifah
Jumat 08 Des 2017, 23:04 WIB
Jadi Bahan Debat, Ramsey Buka Suara Soal Assist Uniknya Dalam Laga Kontra United

Aaron Ramsey (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Aaron Ramsey akhirnya memecah kebisuan soal assist uniknya kepada Alexandre Lacazette dalam kekalahan 3-1 Arsenal dari Manchester United akhir pekan kemarin dengan menegaskan bahwa hal tersebut memang dilakukannya dengan sengaja.

Arsenal mengawali laga dengan sangat buruk saat menjamu Manchester United di Emirates Stadium dalam matchday15 Liga Inggris kemarin dengan Antonio Valencia dan Jesse Lingard sukses membawa tim tamu unggul dua gol hanya dalam waktu 12 menit. Namun, Alexandre Lacazette berhasil mengejar deficit usai mencetak satu gol sesaat selepas turun minum.

Alexis Sanchez mendapati Aaron Ramsey di dalam area penalti dengan mengirim umpan pinpoint-nya, dan meskipun diposisikan langsung ke depan gawang, pemain internasional Wales tersebut justru membelokkan bola ke arah Lacazette.

Cara unik Ramsey dalam memberikan assist tersebut membuat banyak pihak mempertanyakan apakah hal tersebut memang disengaja atau dilakukan tanpa ia sadari. Namun gelandang berbakat ini tampaknya ingin mengakhiri debat tidak penting tersebut.

Berbicara kepada Evening Standard,ia pun menjelaskan perihal perannya dalam gol Lacazette dalam duel panas tersebut.

“Saya akan mengambil sentuhannya, tetapi dari sudut mata saya, saya melihat [David] De Gea maju, Lacazette berada di sana sehingga saya hanya mengirimnya kembali kepadanya. Saya harap itu bisa mengakhiri debat tersebut,” terangnya.

Ramsey yang mengalami kesulitan dengan masalah cedera dalam beberapa musim terakhir ini pun mengaku puas dengan performanya belakangan ini usai mempersembahkan enam assist dan tiga gol dalam 11 penampilan.

“Saya tahu saya mampu melakukannya, saya hanya ingin tetap bugar dan sehat serta membiarkan sepak bola saya mengurusnya sendiri,” tambahnya.

“Saya telah memberikan segalanya di sana dan saya harap itu akan berlanjut. Saya telah menyesuaikan tubuh saya dengan beban bermain di Liga Inggris dan saya membangun kebugaran tersebut secara bertahap.

“Saya merasa benar-benar bagus sejauh ini dan saya harap itu akan berlanjut jauh ke depan dari sekarang ini.”

Artikel Tag: Aaron Ramsey, Manchester United, Arsenal, Liga Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jadi-bahan-debat-ramsey-buka-suara-soal-assist-uniknya-dalam-laga-kontra-united
788  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini