Inter Siap Rekrut Kembali Gelandang Terpinggirkan Atletico Madrid
Berita Transfer: Inter dikabarkan akan merekrut kembali gelandang terpinggirkan milik Atletico Madrid, Geoffrey Kondogbia di musim panas ini. Sejak direkrut musim lalu sang pemain jarang mendapatkan menit bermain di Wanda Metropolitano.
Inter dikaitkan dengan transfer eks gelandang mereka, Geoffrey Kondogbia yang bergabung dengan Atletico Madrid dari Valencia dengan nilai transfer 15 Juta Euro (sekitar Rp. 240 Miliar) di bursa musim panas lalu akan tetapi hanya bermain selama 896 menit saja di La Liga di bawah Diego Simeone.
Menurut kabar yang dilansir media Spanyol, Fichajes.net mengungkapkan bahwa Los Rojiblancos berharap bisa mendapatkan tambahan dana dengan melepas pemain 28 tahun tersebut yang tidak masuk rencana Simeone musim depan.
Sementara Nerazzuri disebut sebagai salah satu destinasi yang memungkinkan bagi Kondogbia karena mereka ingin memperkuat opsi di lini tengah. Sedangkan sang pemain ingin bergabung dengan klub di mana ia bisa menjadi pemain kunci dan menunjukkan pada Atletico apa yang mereka lewatkan di musim ini.
Sementara raksasa Italia tersebut pernah merekrut gelandang asal Perancis dari Monaco dengan nilai transfer 36 Juta Euro setelah transfer derby yang dramatis dengan AC Milan di 2015 lalu akan tetapi segera terbukti bahwa uang yang mereka gelontorkan tidak sepadan karena penampilan sang pemain tidak memuaskan.
Kondogbia menorehkan 56 penampilan sepanjang dua musim bergabung dengan tim dari Milan tersebut hanya mencetak dua gol serta menyumbangkan tiga assist di semua kompetisi.
Artikel Tag: Inter, Geoffrey Kondogbia, Atletico Madrid
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/inter-siap-rekrut-kembali-gelandang-terpinggirkan-atletico-madrid
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini