Inter Milan Tawar Eriksen 10 juta Euro, Tottenham Hotspur Ingin Dua Kali Lipatnya

Penulis: Uphit Kratos
Selasa 14 Jan 2020, 19:00 WIB
Inter Milan Tawar Eriksen 10 juta Euro, Tottenham Hotspur Ingin Dua Kali Lipatnya

Christian Eriksen/premierleague.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Inter Milan bujuk Tottenham Hotspur untuk melepas Eriksen dengan harga 10 Juta Euro. Eriksen berikan sinyal perpisahan dengan fans The Lilywhite.

Inter Milan berusaha membawa Christian Eriksen ke Giuseppe Meazza, secepatnya. Agen Eriksen, dikabarkan sudah kembali ke London, setelah beberapa waktu lalu berada di Milan untuk membahas kesepakatan transfer kliennya.

Langkah Nerazzurri untuk mendapatkan pemain 27 tahun tersebut sudah sangat dekat. Eriksen dikabarkan siap menurunkan kesepakatan gajinya, dari 10 juta Euro, menjadi 7.5 juta Euro per tahun, plus bonus dan kontrak hingga tahun 2024.

Dari kubu Tottenham Hotspurs sendiri, pelatih anyar mereka Jose Mourinho, kini tidak perlu risau lagi karena sudah menemukan pengganti Eriksen, yakni Gedson Fernandes, yang didatangkan dari Benfica dengan status pinjaman selama 18 bulan, dan opsi pembelian permanen seharga 65 juta Euro.

Tinggal satu lagi rintangan yang harus dihadapi Inter. Marotta dkk harus meyakinkan The Lilywhite untuk melepas pemainnya tersebut dengan harga tidak lebih dari 10 juta Euro. Penawaran ini terbilang ‘sadis’, mengingat Tottenham mematok harga Eriksen sebesar 20 juta Euro.

Belum ada tanggapan dari pihak Tottenham terkait tawaran dari pihak Nerazzurri tersebut. Namun akun Twitter klub, @thespursweb, mengunggah sebuah video yang menyiratkan perpisahan antara Eriksen dan fans Tottenham, saat mereka dikalahkan Liverpool, pekan kemarin.

Artikel Tag: Inter Milan, Tottenham Hotspur, Christian Eriksen

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/inter-milan-tawar-eriksen-10-juta-euro-tottenham-hotspur-ingin-dua-kali-lipatnya
2632  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini