Inter Milan Dikabarkan Tertarik Datangkan Angel Di Maria dari PSG

Penulis: Demos Why
Sabtu 14 Jul 2018, 05:33 WIB
Inter Milan Dikabarkan Tertarik Datangkan Angel Di Maria dari PSG

Angel Di Maria / Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Raksasa Serie A, Inter Milan, tampaknya masih belum mau berhenti dalam perburuan pemain baru pada bursa transfer pemain musim panas tahun ini. Usai mendatangkan lima pemain baru, kini Inter berencana untuk mendapatkan Angel Di Maria sebagai penggawa baru mereka untuk musim depan.

Dilansir dari Paris United, Paris Saint-Germain dikabarkan telah memasukkan Di Maria ke dalam daftar jual tim pada musim panas tahun ini. Pasalnya manajer PSG, Thomas Tuchel, lebih menyukai untuk memanggil pulang Goncalo Guedes dari masa peminjamannya di Valencia dan kembali ke Parc des Princes ketimbang menggunakan jasa Di Maria pada musim depan.

Selain itu, hasil penjualan Di Maria nantinya akan digunakan oleh PSG untuk merekrut pemain baru lainya yang akan bermanfaat untuk memperkuat skuat Les Parisienssaat ini.

Dalam laporan tersebut, Inter Milan kabarnya berada di barisan terdepan untuk mendapatkan Di Maria musim panas ini. La Beneamatabertekad untuk terus memperkuat skuatnya saat ini seiring keberhasilan mereka kembali tampil di Liga Champions pada musim depan. Bukan hanya itu, tim arahan Luciano Spalletti itu juga bertekad untuk memutus dominasi Juventus dan Napoli di Serie A.

Bukti keseriusan Inter untuk memperkuat skuatnya memang sudah terlihat sejak akhir musim lalu di mana sejauh ini La Beneamata sudah mendatangkan 5 pemain baru seperti Stefan De Vrij, Kwadwo Asamoah, Radja Nainggolan, Matteo Politano, dan Lautaro Martinez.

Namun niat Inter untuk mendapatkan Di Maria dipercaya tak akan mudah. Pasalnya PSG kabarnya hanya akan melepas Di Maria dikisaran harga 40 juta euro yang bisa saja membuat Inter mundur lantaran kondisi keuangan mereka yang baru saja pulih. Selain itu, Inter juga harus bersaing dengan Atletico Madrid yang dikabarkan memiliki ketertarikan serupa.

Di Maria sendiri didatangkan oleh PSG dari Manchester United pada 2015 yang lalu setelah menebusnya sebesar 50 juta euro.

Artikel Tag: Angel Di Maria, Paris Saint-Germain, Inter Milan, Serie A, Ligue 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/inter-milan-dikabarkan-tertarik-datangkan-angel-di-maria-dari-psg
2110  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini