Imbangi Napoli, Claudio Ranieri Tegaskan Percaya Dengan Skuadnya

Penulis: Uphit Kratos
Selasa 04 Feb 2025, 02:45 WIB
Claudio Ranieri

Claudio Ranieri

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih AS Roma, Claudio Ranieri jelaskan alasan melakukan rotasi saat bermain imbang melawan Napoli. Sang pelatih menegaskan percaya dengan anak asuhnya.

Giallorossi terpaksa merotasi skuadnya setelah kemenangan 2-0 di Liga Europa atas Eintracht Frankfurt pada Kamis, meninggalkan Artem Dovbyk, Paulo Dybala, Leandro Paredes, dan Mats Hummels di bangku cadangan.

Meski begitu, mereka masih tetap tampil impresif, hanya kebobolan lewat tendangan lob Leonardo Spinazzola dan berhasil menyamakan kedudukan di menit-menit akhir pertandingan melalui tendangan voli Angelino.

Dalam sesi konferensi pers setelah pertandingan, pelatih Claudio Ranieri menegaskan jika dia percaya dengan semua pemain yang dimilikinya.

"Kami bermain pada Kamis malam dan Anda tidak dapat menggunakan pemain yang sama, atau mereka kehabisan tenaga. Saya memiliki keyakinan penuh pada semua pemain saya,” ujar Ranieri.

“Tentu saja mekanisme tim tidak akan sama dengan banyak perubahan dan kami tidak punya banyak waktu untuk melatihnya dalam latihan, tetapi tampaknya tepat untuk membuat enam perubahan untuk pemain yang masih segar.”

“Anda harus mempertimbangkan semuanya, saya juga sudah mengistirahatkan sebagian pemain saat melawan Udinese, jadi Anda perlu menyeimbangkannya.”

"Kami harus terus menjalani pertandingan demi pertandingan, kami tidak bisa mempermainkan penggemar dengan mengatakan bahwa kami menargetkan turnamen ini atau itu, semuanya harus diperjuangkan secara setara.”

“Yang bisa kami janjikan kepada mereka adalah bahwa kami akan memberikan yang terbaik di setiap pertandingan."

Artikel Tag: Claudio Ranieri

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/imbangi-napoli-claudio-ranieri-tegaskan-percaya-dengan-skuadnya
285  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini