Imbang Kontra Sassuolo, Pioli Beberkan Kesalahan AC Milan

Penulis: Rheza Hendrian
Rabu 31 Agu 2022, 15:25 WIB
Stefano Pioli ungkap penyebab AC Milan gagal meraih kemenangan di markas Sassuolo dini hari tadi (31/8) / via Getty Images

Stefano Pioli ungkap penyebab AC Milan gagal meraih kemenangan di markas Sassuolo dini hari tadi (31/8) / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Serie A: Stefano Pioli sama sekali tidak puas dengan performa AC Milan, yang pada dini hari tadi cuma bisa bermain imbang 0-0 melawan Sassuolo di giornata keempat Serie A.

Bertandang ke markas Sassuolo di Mapei Stadium, AC Milan sebenarnya unggul penguasaan bola sebanyak 63% dari tim tuan rumah.

Sayang penguasaan bola itu tidak bisa dikonversikan menjadi peluang emas, karena selama 90 menit Rossoneri hanya bisa melepaskan dua tembakan tepat sasaran ke arah gawang Neroverdi.

AC Milan di pertandingan semalam bahkan nyaris kalah 0-1, andaikan sepakan penalti Domenico Berardi tidak digagalkan oleh kiper Mike Maignan.

Performa Milan di Mapei Stadium sangat mengecewakan pelatih Stefano Pioli.

Sang allenatore dalam wawancaranya kepada DAZN mengatakan jika timnya memang tampil begitu jelek di beberapa aspek, sehingga harus puas menerima hasil imbang ini.

"Kami bermain kurang jernih, seharusnya kami bisa membaca situasi pertandingan dengan jauh lebih baik," keluh Pioli kepada awak media.

"Kami memulai laga dengan baik dan brilian. Namun ketika Sassuolo mulai bertahan agak dalam, maka kami pun langsung tidak memiliki banyak ruang."

"Kami kurang kualitas, khususnya di aspek pergerakan pemain. Hal inilah yang kemudian membuat pertandingan menjadi agak kotor dengan banyaknya pelanggaran yang terjadi," tutup Pioli.

Dengan cuma mendapatkan satu poin, Milan kini harus puas duduk di urutan ketiga klasemen sementara Serie A.

Laga selanjutnya bagi Rossoneri adalah melakoni derby Milan kontra Inter yang berlangsung pada akhir pekan besok (3/9).

Artikel Tag: AC Milan, Stefano Pioli, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/imbang-kontra-sassuolo-pioli-beberkan-kesalahan-ac-milan
1537  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini