Ilkay Gundogan Dukung Robert Lewandowski Menangkan Ballon d’Or 2021

Penulis: Febrian Kusuma
Senin 29 Nov 2021, 07:00 WIB
Ilkay Gundogan Dukung Lewandowski Menangkan Ballon d'Or 2021

Perebutan Bola Antara Ilkay Gundogan vs Robert Lewandowski (Sumber: Boris Streubel/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Gelandang andalan Manchester City, Ilkay Gundogan, mendukung mantan rekan setimnya di Borussia Dortmund yang kini membela Bayern Munich, Robert Lewandowski, untuk memenangkan Ballon d’Or 2021, mengalahkan Lionel Messi.

Dukungan yang ia berikan untuk Lewandowski hanya berselang kurang dari dua haru jelang malam penghargaan Ballon d’Or 2021, yang akan dilangsungkan di Theatre du Chatelet, Paris, Perancis, Senin (29/11) ini. Gundogan merasa bahwa Lewy memang pantas memenangkan penghargaan Bola Emas tersebut, sekaligus untuk yang pertama kali dalam kariernya, karena pencapaiannya yang luar biasa dalam dua musim terakhir.

Bomber asal Polandia berusia 33 tahun itu sebenarnya juga layak untuk memenangkan Ballon d’Or tahun lalu, karena kesuksesannya dalam mengantarkan Bayern Munich meraih treble winner dan mencetak total 55 gol dalam satu musim. Namun, sayangnya France Football memilih untuk meniadakan penghargaan tersebut karena alasan pandemi.

“Jujur, saya pikir saya akan memilih Lewandowski. Saya bermain dengannya di Dortmund, jadi saya tahu secara langsung betapa hebatnya dia, betapa berdedikasinya dia pada pekerjaannya. Fakta bahwa tahun lalu tidak ada pemenang Ballon d'Or, dan dia mungkin pantas mendapatkannya tahun lalu,” ucap Ilkay Gundogan kepada PunditArena.

Selain Robert Lewandowski, Jorginho juga dianggap layak untuk memenangkan Ballon d’Or 2021, karena keberhasilannya mempersembahkan Liga Champions kepada Chelsea dan Piala Eropa 2020 kepada Timnas Italia. Begitu pun dengan Lionel Messi, yang sukses mempersembahkan trofi Copa America 2021 untuk Timnas Argentina.

Artikel Tag: Ilkay Gundogan, Robert Lewandowski, Ballon d'Or 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ilkay-gundogan-dukung-robert-lewandowski-menangkan-ballon-dor-2021
1343  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini