Hummels Sarankan Erling Haaland Tolak Tawaran Manchester City

Penulis: Febrian Kusuma
Rabu 13 Okt 2021, 23:30 WIB
Erling Haaland Disarankan Tolak Manchester City

Mats Hummels dan Erling Haaland (Sumber: TF-Images/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Erling Haaland terus menjadi incaran klub-klub besar Eropa berkat penampilan apiknya bersama Borussia Dortmund. Manchester City menjadi salah satu klub yang tertarik untuk menggunakan jasa pemain Norwegia tersebut.  

Juara bertahan Liga Premier Inggris itu akan bersaing dengan klub-klub lain seperti Manchester United, Chelsea, Real Madrid, dan Barcelona, yang juga tertarik kepada Erling Haaland. Sementara itu, Manchester City juga telah menunjukkan keseriusannya dengan bersedia menebus klausul pelepasan Haaland sebesar 68 juta pounds atau 1,3 triliun rupiah yang bisa diaktifkan pada musim panas 2022 mendatang.

Menyikapi hal itu, Mats Hummels justru menyarankan agar Haaland tetap bertahan bersama Borussia Dortmund, dan menolak semua tawaran yang masuk, termasuk dari Manchester City.

“Saya akan sepenuhnya memahami dia ingin bertahan! Karena segalanya sangat hebat di Dortmund, karena dia tahu apa yang dia miliki di sini. Namun, masih jauh dari harapan bahwa dia akan tinggal untuk waktu yang lama,” ucap Hummels kepada Sport Bild.

“Rumput tetangga tidak selalu lebih hijau. Anda benar-benar harus menyadari itu dalam sepak bola. Sangat berharga jika Anda memiliki lingkungan yang baik, merasa nyaman dengan teman-teman dan juga bisa benar-benar sukses. Anda harus menghargai itu, itu tidak diberikan di setiap klub. Jadi kami memiliki banyak hal untuk ditawarkan kepada Erling,” pungkasnya.

Hal itu disampaikan karena Mats Hummels pernah memiliki pengalaman serupa, di mana ia pindah dari Dortmund ke Bayern Munich pada tahun 2016 dan memutuskan kembali ke klub hitam kuning itu tiga tahun kemudian.

Artikel Tag: Erling Haaland, Mats Hummels, Manchester City

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hummels-sarankan-erling-haaland-tolak-tawaran-manchester-city
2084  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini