Hot! Pemilik Monaco Jalani Negosiasi Pembelian Milan

Penulis: Nur Afifah
Senin 09 Jul 2018, 21:45 WIB
Hot! Pemilik Monaco Jalani Negosiasi Pembelian Milan

Dmitrij Rybolovlev (Sumber: Calcio Mercato)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pengusaha asal Rusia yang juga pemilik AS Monaco, Dmitrij Rybolovlev, dikabarkan tengah dalam negosiasi untuk membantu membeli sebagian besar saham AC Milan dari Yonghong Li yang kesulitan membayar cicilan hutang klub.

Setelah gagal menghimpun dana senilai Rp538 miliar yang dibutuhkan untuk mengembalikan dana yang dipinjam untuk menjaga keuangan klub kepada Elliott Management, presiden AC Milan Yonghong Li telah berusaha menyusun langkah agar dapat mempertahankan kekuasaannya terhadap raksasa Serie A tersebut.

Sejumlah nama pun dikaitkan dengan bursa pemilik anyar Rossoneri. Dan kabar terbaru menyebutkan bahwa pemilik AS Monaco, Dmitrij Rybolovlev tengah bernegosiasi dengan Li soal kesepakatan untuk membantunya mengambil alih saham klub.

Li sendiri berharap dapat tetap memegang kekuasaan di AC Milan, namun, Elliott Management memiliki wewenang untuk menolak kesepakatan apapun yang ditawarkan.

Rybolovlev tengah mengupayakan terwujudnya transaksi tersebut yang akan memberikan Li kepemilikan minoritas terhadap klub, dan hal tersebutlah yang menjelaskan mengenai tujuan sang presiden ke London, dengan pengacara-pengacara dari ibukota Inggris berusaha membantu pengusaha asal Rusia tersebut menegosiasikan kesepakatan.

Sejak resmi merampungkan pembelian Rossoneridari tangan Silvio Berlusconi awal 2017 lalu, Li seolah tak pernah lepas dari jerat kesulitan finansial menyusul jeratan hutang dari Elliott Management.

Perusahaan modal asal Amerika Serikat tersebut total telah meminjamkan dana sebesar Rp6.8 triliun kepada Li untuk menutup akuisisi AC Milan dan membiayai belanja pemain jor-joran pada jendela transfer musim panas lalu, yang justru berakhir dengan sanksi dari UEFA berupa larangan bermain di kompetisi Eropa selama dua tahun.

Artikel Tag: Yonghong Li, Dmitrij Rybolovlev, AS Monaco, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hot-pemilik-monaco-jalani-negosiasi-pembelian-milan
2660  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini