Hazard Ungkap Percakapannya dengan Mertens Tentang Bos Bsru Chelsea

Eden Hazard - Dries Mertens (sumber: Getty)
Berita Liga Inggris: Eden Hazard mengaku sempat mendiskusikan manajer baru Chelsea, Maurizio Sarri, dengan rekan setimnya di Belgia, Dries Mertens, yang sebelumnya bekerja dibawah arahan pelatih 59 tahun itu di Napoli.
Pelatih asal Italia itu secara resmi diperkenalkan sebagai penerus Antonio Conte di Stamford Bridge pada Sabtu (14/7), setelah ia tak lagi bekerja di Napoli yang menggantikan dirinya dengan Carlo Ancelotti.
Mertens sendiri punya musim yang patut dibanggakan di bawah bimbingan Sarri, yang sukses mengubahnya dari seorang winger menjadi striker tengah, dan ia berbagi pendapatnya kepada Hazard mengenai bos anyar Chelsea tersebut.
Ditanya tentang kedatangan Sarri, kepada Het Nieuwsblad Hazard mengatakan, "Saya melihat bahwa itu sudah resmi, tapi kami sudah mengetahui sebelumnya bahwa Sarri akan menjadi manajer baru."
"Apakah dia adalah seorang manajer yang bagus? Jika dia membuat saya memenangkan trofi, ya."
"Dries Mertens telah memberitahu kepada saya bahwa dia adalah pelatih yang bagus. Kami akan punya pekerjaan yang berat. Begitulah cara Itala, tapi kami juga sudah terbiasa dengan Antonio Conte," imbuhnya.
Hazard menjadi salah satu pencetak gol saat Belgia mengalahkan Inggris pada Sabtu kemarin untuk mengamankan tempat ketiga di Piala Dunia, dan setelahnya ia mengisyaratkan bahwa dia punya kemungkinan untuk meninggalkan Stamford Bridge.
"Setelah enam tahun yang luar biasa di Chelsea mungkin ini adalah waktu yang tepat untuk menemukan sesuatu yang berbeda," ungkap Hazard.
"Yang jelas setelah Piala Dunia ini, saya bisa memutuskan apakah saya akan tinggal atau pergi. Tapi, Chelsea-lah yang akan membuat keputusan akhir. Apakah mereka bersedia membiarkan saya pergi."
"Anda tahu kemana prefensi tujuan saya."
Artikel Tag: Eden Hazard, Dries Mertens, Maurizio Sarri, Chelsea, premier league 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hazard-ungkap-percakapannya-dengan-mertens-tentang-bos-bsru-chelsea
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini