Hadapi Man City, Klopp: Ada Peluang Keita Bisa Tampil
Berita Liga Inggris: Jurgen Klopp mengatakan ada 'kesempatan' bagi Naby Keita untuk bisa fit dan bermain menghadapi Manchester City pada Minggu (07/10), meskipun menderita cedera punggung saat melawan Napoli.
Gelandang Liverpool itu mendapat cedera tersebut dalam kekalahan Liga Champions mereka di Italia pada Rabu (03/1) dan terlihat memegangi punggungnya sebelum membutuhkan perhatian medis segera.
Dia dibawa ke rumah sakit lokal di Naples untuk pemeriksaan kesehatannya tetapi klub kemudian merilis sebuah pernyataan untuk mengatakan bahwa pemain berusia 23 tahun itu 'baik-baik saja'.
Berbicara pada Jumat (05/10), Klopp menegaskan bahwa Keita belum dilatih, tetapi akan dinilai lebih lanjut oleh staf medis klub.
"Dia mengalami masalah pada punggungnya, jadi kami harus menunggu.Dia akan berada di latihan hari ini (Jumat) tetapi saya tidak tahu apakah dia bisa melakukan sesuatu di tempat latihan," kata Klopp.
"Itu tidak terlihat terlalu serius sehingga ada kesempatan (bagi dia untuk bermain melawan Manchester City) tetapi kami tidak tahu."
Keita telah tampil di tujuh pertandingan Liga Premier bagi Liverpool musim ini setelah bergabung dari klub Jerman, RB Leipzig.
Liverpool tetap tak terkalahkan di liga dan saat ini duduk di puncak klasemen bersama City karena keduanya memiliki perolehan poin yang sama.
Laga akhir pekan ini bisa menjadi penentu siapa yang akan menguasai klasemen setidaknya hingga satu minggu ke depan.
Artikel Tag: premier league 2019, Liverpool, naby keita
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/hadapi-man-city-klopp-ada-peluang-keita-bisa-tampil
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini