Giovanni Di Lorenzo Bantah Italia Menang Mudah atas Israel

Penulis: Rei Darius
Selasa 15 Okt 2024, 10:20 WIB
Giovanni Di Lorenzo

Giovanni Di Lorenzo pastikan Italia tidak menang mudah atas Israel (Image: FIGC)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Giovanni Di Lorenzo menyebut bahwa kemenangan timnas Italia atas Israel tidak diraih dengan mudah, meskipun laga tersebut berakhir dengan skor telak 4-1.

Gli Azzurri berhasil meraih kemenangan teranyarnya di UEFA Nations League dengan menghajar Israel dengan skor 4-1 di Udine pada Selasa (15/10) dini hari WIB.

Dwigol Giovanni Di Lorenzo diiringi oleh masing-masing satu gol dari Mateo Retegui dan Davide Frattesi membuat laga berakhir dengan skor 4-1.

Itu membuat timnas Italia memuncaki klasemen sementara Grup 2 Liga A di UEFA Nations League, dengan torehan 10 poin, diikuti oleh Prancis yang memiliki sembilan poin.

Sebelum laga ini, gol terakhir yang diukir oleh Di Lorenzo itu terjadi pada November 2022 silam, jadi itu sudah hampir dua tahun yang lalu.

Kapten Napoli itu juga belum pernah mencetak gol di level internasional sebelumnya, jadi ini adalah suatu pencapaian yang luar biasa baginya.

Italia terlihat mendominasi dengan hanya terpaut satu poin lagi dari babak perempat final UEFA Nations League, selagi Israel terjerembab di posisi terbawah klasemen.

Meski selalu kalah, Israel selalu mampu mencetak gol dari empat laga sejauh ini dan Di Lorenzo memastikan bahwa kemenangan semalam tidak diraih dengan mudah.

"Itu adalah sebuah pertandingan yang sulit pada hari ini, namun kami membuatnya terlihat mudah," kata sang defender berusia 31 tahun kepada RAI Sport seusai pertandingan.

Artikel Tag: Giovanni Di Lorenzo, Timnas Italia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/giovanni-di-lorenzo-bantah-italia-menang-mudah-atas-israel
187  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini