Giliran Dortmund Diwartakan Buka Peluang Rekrut Cristiano Ronaldo

Penulis: Demos Why
Jumat 19 Agu 2022, 08:52 WIB
Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo. (Foto: Catherine Ivill)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Klub asal Jerman, Borussia Dortmund, diwartakan telah membuka peluang untuk mendatangkan penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo. Benarkah?

Bukan rahasia lagi bahwa pada jendela transfer musim panas tahun ini, Cristiano Ronaldo diwartakan tengah berusaha untuk meninggalkan Manchester United. CR7 kabarnya kecewa usai The Red Devils gagal lolos ke Liga Champions musim ini. Terlebih pada awal musim ini MU menunjukkan penampilan yang sangat buruk.

Ronaldo sempat dihubungkan dengan beberapa klub besar di Eropa. Sebut saja Paris Saint-Germain Bayern Munich, Napoli, Chelsea, Real Madrid, Barcelona dan Atletico Madrid. Namun semuanya menolak dengan alasan hampir serupa yakni usia dan gaji yang terlalu mahal.

Belakangan berdasarkan kabar yang dilansir dari media asal Jerman, Bild, Borussia Dortmund diwartakan telah mendapatkan tawaran dari Jorge Mendes untuk merekrut Ronaldo sebelum jendela transfer musim panas ditutup beberapa hari lagi. Pihak Die Borussen sendiri saat ini diwartakan tengah melakukan rapat internal terkait apakah mereka harus mengajukan tawaran atau tidak bagi Ronaldo.

Dortmund diwartakan masih menyisakan keraguan untuk mewujudkan transfer tersebut. Salah satunya terkait gaji Ronaldo yang sangat tinggi. Bahkan meski CR7 sepakat untuk memotong gajinya, nilai tersebut diprediksi masih terlalu tinggi bagi Dortmund.

Selain Dortmund, Sporting Lisbon juga terbuka untuk memulangkan Ronaldo. Hanya saja raksasa sepak bola Portugal itu hanya bersedia untuk mendatangkan Ronaldo secara gratis padahal kontraknya masih menyisakan hingga Juni 2023 mendatang.

Artikel Tag: Cristiano Ronaldo, Manchester United, Borussia Dortmund

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/giliran-dortmund-diwartakan-buka-peluang-rekrut-cristiano-ronaldo
1164  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini